Piala Dunia 2022

Jadwal Piala Dunia Hari Ini Senin 28 November 2022: Brazil vs Swiss Hingga Portugal vs Uruguay



NOBARTV NEWS – Ketahui jadwal Piala Dunia hari ini Senin 28 November 2022 berikut ini supaya tidak ketinggalan keseruannya.

Beberapa duel menarik akan tersaji di Piala Dunia hari ini, seperti Brazil vs Swiss hingga Portugal vs Uruguay.

Empat pertandingan Piala Dunia yang akan digelar hari ini akan jadi penutup matchday kedua babak fase grup.

Jangan lewatkan keseruan pertandingan Piala Dunia hari ini, simak jadwal selengkapnya berikut.

Jadwal Piala Dunia Hari Ini

Kamerun vs Serbia

Pertandingan antara Kamerun v Serbia akan menjadi duel pertama di Piala Dunia yang digelar hari ini. Laga tersebut akan dimainkan di Stadion Al Janoub dan bisa disaksikan pada Senin 28 November 2022 pukul 17.00 WIB.

Timnas Kamerun dan Serbia sebelumnya sama-sama mengalami kekalahan di matchday pertama babak fase grup Piala Dunia.

Kamerun dikalahkan oleh Swiss dengan skor tipis 1-0. Sementara itu, Timnas Serbia dikalahkan oleh tim kuat, Brazil dengan skor akhir 2-0.

Untuk saat ini, Kamerun menduduki peringkat ketiga pada klasemen Grup G dengan 0 poin. Sedangkan, Serbia saat ini berada di posisi keempat alias juru kunci Grup G dengan 0 poin juga.

Pada pertandingan nanti, Serbia dan Kamerun pastinya sama-sama ingin meraih kemenangan, agar bisa memetik tiga poin perdana di Piala Dunia 2022.

Korea Selatan vs Ghana

Laga kedua Piala Dunia yang digelar hari ini adalah Korea Selatan v Ghana. Duel tersebut bakal dimainkan di Stadion Education City dan dapat disaksikan pada Senin 28 November 2022 pukul 20.00 WIB.

Timnas Korea Selatan saat ini berada di peringkat kedua pada klasemen sementara Grup H Piala Dunia 2022 dengan raihan 1 poin. Satu poin tersebut didapatkan oleh Korea Selatan saat bermain imbang kontra Uruguay di matchday pertama babak fase grup Piala Dunia 2022.

Di sisi lain, Timnas Ghana saat ini menjadi penghuni juru kunci alias peringkat keempat pada klasemen sementara Grup H Piala Dunia 2022 dengan 0 poin. Pada laga pertama babak fase grup Piala Dunia 2022, Ghana dikalahkan oleh Portugal.

Karena sama-sama gagal menang di matchday pertama babak fase grup Piala Dunia 2022, baik Ghana maupun Korea Selatan tentunya sama-sama ingin menang di matchday kedua nanti.

Brazil vs Swiss

Duel menarik antara Brazil v Swiss akan tersaji di Piala Dunia 2022. Pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion 774 atau Ras Abu Aboud dan bisa disaksikan pada Senin 28 November 2022 pukul 23.00 WIB.

Jelang bertemu di matchday kedua babak fase grup Piala Dunia 2022 nanti, Brazil dan Swiss pastinya sama-sama dalam kondisi yang penuh semangat, hal itu karena kedua tim tersebut sama-sama bisa menang di matchday pertama sebelumnya.

Diketahui bahwa Brazil saat ini menduduki posisi pertama pada klasemen sementara Grup G Piala Dunia 2022 dengan raihan 3 poin. Tiga poin tersebut didapatkan Brazil usai mengalahkan Serbia di matchday pertama babak fase grup Piala Dunia 2022.

Di sisi lain, Swiss kini berada di posisi kedua pada klasemen sementara Grup G dengan 3 poin juga. Di pertandingan pertama babak fase grup Piala Dunia 2022, Swiss sukses mengalahkan Kamerun dengan skor 1-0.

Portugal vs Uruguay

Laga antara Portugal v Uruguay akan jadi duel menarik yang tersaji di Piala Dunia 2022. Pertandingan tersebut akan dimainkan di Stadion Lusail dan bisa disaksikan pada Selasa 29 November 2022 pukul 02.00 WIB.

Portugal mampu memetik tiga poin pada matchday pertama babak fase grup Piala Dunia 2022, pada laga tersebut Portugal bisa mengalahkan Ghana dengan skor 3-2.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Portugal (@portugal)

Di sisi lawan, Timnas Uruguay hanya bermain imbang kontra Korea Selatan dengan skor 0-0 pada matchday pertama babak fase grup Piala Dunia 2022.

Saat ini, Portugal menduduki puncak klasemen sementara Grup H Piala Dunia 2022 dengan raihan 3 poin. Sementara itu, Uruguay kini berada di posisi ketiga pada klasemen sementara Grup H Piala Dunia 2022 dengan 1 poin.

Itulah jadwal Piala Dunia Senin 28 November 2022, pastikan catat waktunya agar tidak ketinggalan.

Ferdian Indarto

Seorang penulis artikel yang juga suka futsal dan nonton sepakbola, terutama Liga-liga top dunia. Liga favoritnya adalah liga Inggris dan pemain bintang favoritnya seorang Sergio Aguero.