Timnas Indonesia

Ivar Jenner Soal Tim Favorit Piala Dunia 2022: Indonesia Dong! Pertanyaan Bodoh Macam Apa Ini?



NOBARTV NEWS – Calon pemain naturalisasi Timnas U-20 Ivar Jenner melontarkan pernyataan mengejutkan ketika ditanya soal tim favoritnya di . Bukannya Timnas Belanda, gelandang tengah FC Utrecht U-21 itu justru menjawab Indonesia.

Sebagaimana diketahui, Ivar Jenner merupakan salah satu pemain yang dipastikan akan menjadi WNI lewat proses naturalisasi. Terpilihnya Ivar tak lepas dari keputusan Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu menganggap Ivar Jenner sebagai pemain yang tepat untuk dijadikan punggawa Timnas U-20. Dan secara kebetulan, ia juga memiliki garis keturunan Indonesia.

Selain Ivar Jenner, STY juga memilih bek muda Wolverhampton Wanderers U-21 Justin Hubner. Kedua pemain tersebut bahkan ikut bergabung dalam pemusatan latihan bersama punggawa Garuda muda lainnya di Turki dan Spanyol beberapa waktu lalu. Sejauh ini, penampilan keduanya dalam uji coba yang dilakoninya tidak mengecewakan – bahkan membanggakan.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Saat ini, Ivar Jenner dan Justin Hubner telah kembali ke klubnya masing-masing. Di sela jadwal pertandingan yang ia lakoni bersama klubnya, Ivar sama seperti miliaran penduduk dunia lainnya yang turut menyaksikan euforia Piala Dunia 2022. Ivar Jenner bahkan memiliki tim favorit yang ia prediksi akan merengkuh gelar juara.

Untuk diketahui, tim kelahiran Ivar Jenner yakni Timnas Belanda merupakan salah satu tim yang berpartisipasi dalam ajang ini. Sejauh ini, penampilan Belanda cukup menjanjikan di grup A Piala Dunia 2023. Tim yang diasuh oleh Louis van Gaal ini menempati posisi pertama klasemen sementara grup A dengan raihan 4 poin. Di bawahnya ada Timnas Ekuador, Senegal, dan Qatar.

Dan terkait tim yang akan menjuarai even (Piala Dunia 2022) tersebut, Ivar Jenner menjawabnya dengan sedikit nyeleneh. Pemain kelahiran 10 Januari 2004 itu justru menjawab Indonesia. Sangat jauh dari jawaban yang kita bayangkan.

Baca Juga:  Termasuk Arab Saudi, 2 Negara Timur Tengah Ini Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

“Indonesia tentunya. Pertanyaan bodoh macam apa ini?” jawab Jenner yang kemudian diunggah di akun instagram resmi PSSI.

Tidak hanya Jenner, beberapa punggawa skuad Garuda muda juga sang pelatih memberikan jawabannya. Robi Darwis, Marselino Ferdinan, dan Ronaldo Kwateh menjawab Portugal. Muhammad Ferrari, Kakang Rudianto, Hokky Caraka dan Rafael Struick menjawab Brasil. Sang kiper andalan Cahya Supriadi menjagokan Inggris.

Sementara itu, Nova Arianto memilih Jerman dan Shin Tae-yong menjagokan dua negara yakni Argentina dan Brasil. Adapun Justin Hubner, bek muda Wolves itu memilih Argentina yang bakal menjuarai even sepak bola terakbar itu.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment