Liga Inggris

Queens Park Rangers vs Huddersfield Town: Live Streaming & Prediksi Skor, EFL Championship 2022-23 Laga Tunda Pekan Kesembilan



NOBARTV NEWS – Pertandingan antara QPR versus Huddersfield akan hadir di lanjutan Kasta ke-2 atau EFL Championship 2022-23, laga tunda pekan kesembilan tersebut bakal digelar di Stadion Loftus Road pada Rabu 9 November 2022 pukul 02.45 WIB.

Queens Park Rangers dan dan Huddersfield Town sama-sama menderita kekalahan pada pekan sebelumnya. Huddersfield dikalahkan Blackburn, sedangkan QPR dikalahkan West Brom.

Karena sama-sama kalah, QPR dan Huddersfield Town pastinya berhasrat tinggi untuk saling mengalahkan agar bisa kembali ke jalur kemenangan.

Dilihat dari posisi pada klasemen sementara EFL Championship, QPR tampak lebih unggul daripada Huddersfield Town.

Tercatat, QPR saat ini menduduki posisi kelima pada klasemen sementara EFL Championship dengan raihan 31 poin. Huddersfield Town saat ini berada di dasar klasemen alias peringkat ke-24 dengan koleksi 15 poin saja.

Sebelum menyaksikan laga antara QPR vs Huddersfield di lanjutan EFL Championship musim ini, simak prediksi skor, line up, H2H, serta statistik kedua tim berikut ini.

Head to Head

Huddersfield lebih unggul daripada QPR jika dilihat dari lima pertemuan terakhirnya. Diketahui bahwa Huddersfield mampu menang tiga kali, sedangkan QPR hanya bisa menang sekali.

Baca Juga:  Prediksi Crystal Palace vs Man Utd Selasa 7 Mei 2024, Pekan ke-36 Liga Inggris

  • 15 April 2022 Huddersfield vs QPR: 2-2
  • 24 November 2021 QPR v Huddersfield: 1-0
  • 13 Maret 2021 QPR v Huddersfield: 0-1
  • 5 Desember 2020 Huddersfield vs Queens Park Rangers: 2-0
  • 8 Februari 2020 Huddersfield vs QPR: 2-0

Statistik Lima Pertandingan Terakhir

QPR

Jika menilik pada lima laga terakhir yang dijalaninya, Queens Park Rangers tampak memetik hasil yang kurang maksimal. QPR hanya bisa menang dua kali, imbang sekali, dan kalah dua kali.

  • 5 November 2022 QPR vs Wes Brom: 0-1
  • 3 November 2022 Norwich vs QPR: 0-0
  • 29 Oktober 2022 Birmingham vs QPR: 2-0
  • 22 Oktober 2022 QPR vs Wigan: 2-1
  • 20 Oktober 2022 QPR vs Cardiff: 3-0

Huddersfield Town

Apabila dilihat dari lima pertandingan terakhir yang dilakoninya, Huddersfield Town tampak memetik hasil yang kurang bagus juga. Huddersfield bisa menang sekali, imbang sekali, dan kalah tiga kali.

  • 5 November 2022 Blackburn vs Huddersfield Town: 1-0
  • 3 November 2022 Huddersfield Town vs Sunderland: 0-2
  • 29 Oktober 2022 Huddersfield Town vs Millwall: 1-0
  • 22 Oktober 2022 Middlesbrough vs Huddersfield Town: 0-0
  • 19 Oktober 2022 Huddersfield Town vs Preston North End: 0-1

Prediksi Line Up

QPR: S Dieng, L Balogun, R Dickie, E Laird, K Paal, S Field, T Iroegbunam, L Amos, C Willock, I Chair, L Dykes

Baca Juga:  Prediksi Bolton vs Barnsley Rabu 8 Mei 2024, Semifinal League One

Huddersfield Town: L Nicholls, W Boyle, M Helik, B Spencer, J Ruffels, D Kasumu, E Camara, S Thomas, D Holmes, J Rudoni, D Ward

Preview Pertandingan

Queens Park Rangers sepertinya bisa tampil menguasai di pertandingan nanti. QPR tampaknya akan tampil dengan penuh percaya diri karena laga nanti akan dimainkan di markasnya.

Secara kualitas tim, QPR juga memang lebih unggul daripada Huddersfield. Sehingga, QPR diprediksi bisa bermain lebih menekan di laga nanti. Untuk menyerang, QPR sepertinya akan mengandalkan bola-bola pendek dari lini tengah, serta umpan-umpan silang.

Sementara itu, Huddersfield Town diprediksi bakal tertekan pada pertandingan nanti. Diprediksi bahwa Huddersfield akan mengandalkan skema serangan balik cepat untuk bisa menyerang QPR.

Huddersfield Town bisa mendekati poin Wigan yang berada di posisi ke-23 jika bisa menang melawan QPR nanti. Sedangkan, QPR bisa saja naik ke peringkat keempat pada klasemen sementara EFL Championship jika bisa menang melawan Huddersfield Town nanti.

Prediksi Skor Akurat

Jika menilik pada prediksi line up yang akan tampil, H2H, serta statistik kedua tim dalam beberapa pertandingan terakhir, laga EFL Championship antara QPR – Huddersfield Town diprediksi bakal berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan QPR.

1 2Laman berikutnya

Ferdian Indarto

Seorang penulis artikel yang juga suka futsal dan nonton sepakbola, terutama Liga-liga top dunia. Liga favoritnya adalah liga Inggris dan pemain bintang favoritnya seorang Sergio Aguero.

3 Comments