Timnas Indonesia

Akun Medsos Justin Hubner Diserang Netizen Vietnam, Kenapa?



NOBARTV.CO.ID Netizen Vietnam serang Justin Hubner, Akun media sosial Justin Hubner mendapat serangan dari banyak netizen Vietnam. Dalam salah satu unggahan yang dibuat Justin, terdapat lebih dari 100 ribu komentar.

Seperti yang diketahui, dua pertandingan baru saja dilakoni oleh skuad Garuda. Dua laga melawan Vietnam bertajuk 2026 zona Asia ronde kedua grup F itu diakhiri dengan begitu manis oleh anak asuh Shin Tae-yong itu.

Dalam pertandingan pertama yang digelar pada tanggal 21 Maret di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol yang bersarang ke gawang The Golden Star Warriors kala itu dicetak oleh pemain Dewa United Egy Maulana Vikri.

Berlanjut ke pertandingan keduanya, Timnas Indonesia lagi-lagi meraih kemenangan. Kali ini, Nathan Tjoe-A-On dkk menang dengan skor yang lebih besar yakni 0-3. Tiga gol yang bersarang dalam pertandingan yang digelar di My Dinh Internasional Stadium itu dibuat oleh Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta.

Baca Juga:  Pelatih Irak Jelang Duel dengan Indonesia: Perfoma Mereka Tidak Kebetulan

Berkat dua kemenangan ini, Timnas Indonesia kini menempati peringkat kedua klasemen sementara grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan torehan 7 poin. Mereka juga berpeluang besar untuk lolos ke putaran berikutnya (kedua) dengan syarat menang satu kali lagi di laga berikutnya. Dalam dua pertandingan berikutnya dalam ajang yang sama, skuad Garuda dijadwalkan akan bertemu dengan Timnas Irak dan Timnas Filipina. Kabar baiknya, dua laga tersebut akan dimainkan Marc Klok dkk dengan status sebagai tuan rumah.

Akun Medsos Justin Hubner Diserang Netizen Vietnam, Kenapa?
Justin Hubner dan Egy Maulana Vikri merayakan gol (sumber: IG @justinhubner5)

Terlepas dari siapa lawan yang akan dihadapinya nanti, ada satu momen menarik yang terjadi sebelum hingga pasca pertandingan melawan Vietnam kemarin. Sebelum pertandingan dimulai, berbagai psywar digencarkan oleh punggawa Vietnam. Rata-rata, mereka mengkritisi kehadiran pemain naturalisasi di skuad Garuda. Tak cuma kritik saja, mereka juga meremehkan kehadiran Justin Hubner dkk dengan menganggap level merek tak lebih seperti pemain Asia Tenggara pada umumnya.

Namun begitu dua pertandingan tersebut selesai, giliran pemain Indonesia yang melakukan sindiran balik. Salah satu punggawa Timnas Indonesia yang menyindir Vietnam adalah Justin Hubner. Lewat akun media sosialnya, Justin menyebut dua kemenangan atas Vietnam adalah pertandingan yang terlalu mudah.

Baca Juga:  Dari Wasit Utama hingga VAR, Berikut 7 Perangkat Pertandingan Indonesia vs Irak

Tak pelak, unggahan yang dibuat Justin tersebut pun menarik perhatian banyak orang. Tak cuma suporter Timnas Indonesia saja, namun netizen Vietnam turut berkomentar. Netizen Vietnam tak terima dengan unggahan tersebut lantas menyindir keras sang pemain.

“Sepak bola berbeda dari waktu ke waktu, sobat! (Indonesia) belum memenangkan trofi Turnamen Asia Tenggara. Dan babak kualifikasi ke-3 belum resmi dimulai! Vietnam sedang kacau secara internal dan sedang menurun! Anda juga tidak punya apa-apa untuk menyebutnya (Hubner) Terkenal se-Asia seperti Quang Hai,” tulis seorang netizen Vietnam dengan username @yumigirl071091.

“300 juta orang tidak memiliki orang yang pandai sepak bola, jadi mereka harus meminjam orang asing untuk bermain,” balas netizen Vietnam lainnya.

“Mungkin kamu lupa skor 2-0 untuk Vietnam di [2022],” tulis seorang netizen lainnya lagi.

“Indonesia tim lemah, menang karena pemain imigran, aneh,” bunyi sindiran netizen Vietnam dengan kesal.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *