Timnas Indonesia

Sandy Walsh Baik-baik Saja Meski Alami Cedera Horor di Belgia

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Sandy Walsh mengkonfirmasikan dirinya dalam keadaan baik-baik saja walaupun semalam mengalami cedera horor di .

Seperti yang diketahui, pada malam hari tadi, bek sayap Sandy Walsh kembali bermain untuk klubnya KV Mechelen. Di laga tersebut, KV Mechelen menjamu Club Brugge di AFAS Stadium dalam pekan ke-12 Jupiler Pro League atau divisi tertinggi Liga Belgia.

Mengingat laga ini begitu penting, pelatih Mechelen Steven Defour memasang fullback Timnas Indonesia itu sejak menit pertama. Laga melawan Club Brugge ini jelas sangat penting karena di pertandingan sebelumnya, Sandy Walsh dkk dipermalukan KRC Genk dengan skor telak 4-0. Oleh karenanya, di laga kandang melawan Club Brugge, skuad asuhan Steven Defour itu jelas sedang mengincar kemenangan.

Sayangnya, bek sayap andalan Steven Defour yakni Sandy Walsh tak mampu bermain penuh sepanjang pertandingan. Menjelang pertandingan babak pertama berakhir, Sandy mengalami cedera cukup serius di pergelangan kakinya. Dalam laporan yang disampaikan oleh Sporza, cedera tersebut cukup parah sehingga membuat pemain 28 tahun itu harus diganti. Dari beberapa foto yang beredar, kaki Sandy mengeluarkan darah – sampai-sampai kaus kakinya kemerah-merahan terkena darah segar tersebut.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Akibatnya, memasuki babak kedua, Steven Defour memasukkan pemain lainnya untuk menggantikan posisi Sandy Walsh. Di penghujung pertandingan, tanpa kehadiran Sandy, skuad KV Mechelen menelan kekalahan dengan skor 0-2. Dua gol tersebut dicetak oleh Ahoueke Steeve Kévin Denkey di menit 54 dan satu gol lainnya dari Kazeem Olaigbe di menit 73.

Sandy Walsh Baik-baik Saja Meski Alami Cedera Horor di Belgia
Kondisi sepatu dan kaos kaki Sandy Walsh pasca cedera

Pasca pertandingan, Steven Defour memberikan penjelasannya terkait cedera yang diderita Sandy. Kata Defour, cedera yang diderita Sandy tidak ada unsur kesengajaan. Namun demikian, ia tak menutup mata jika cedera yang diderita eks pemain Zulte Waregem itu cukup parah.

“Mungkin ini tidak disengaja, tetapi benturan itu terjadi dan Anda bisa melihat tulang Sandy Walsh,” ujar Steven Defour.

Cederanya Sandy Walsh ini tentunya adalah sebuah kabar buruk bagi KV Mechelen. Bahkan, bukan hanya bagi klub itu saja, Timnas Indonesia ikut terkena imbasnya jika sang pemain tak kunjung membaik. Pasalnya, pada bulan depan, Sandy akan kembali merumput bersama Timnas Indonesia dalam ajang 2026 zona Asia ronde kedua. Dijadwalkan, pada bulan Nopember mendatang, skuad Timnas Indonesia akan melawat ke markas Irak dan Filipina dalam ajang tersebut.

Baca Juga:  PSSI Lobi Cerezo Osaka Lagi untuk Bawa Justin Hubner ke Play Off Olimpiade Paris

Sandy Walsh Baik-baik Saja Meski Alami Cedera Horor di Belgia
Keterangan Sandy Walsh terkait cederanya lewat media sosial instagram

Dan beruntungnya, tak lama setelah kabar tak sedap itu datang ke telinga kita, sang pemain yang bersangkutan Sandy Walsh langsung mengkonfirmasi diri kalau ia dalam keadaan baik-baik saja. Hal tersebut Sandy ucap lewat media sosialnya.

“Saya baik-baik saja,” tulis Sandy Walsh.

“Saya mendapatkan beberapa jahitan, tetapi akan baik-baik saja. Terima kasih atas pesannya,” tutup pesepakbola dengan tiga caps bersama Timnas Indonesia itu.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid