Timnas Indonesia

Duh! Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 Vs Jeonbuk Hyundai Motors Terancam Batal, Kenapa?



NOBARTV NEWS – Laga uji coba U-22 Vs Jeonbuk Hyundai Motors pada bulan Juni ini terancam batal untuk digelar. Kenapa?

Seperti yang diketahui, pada bulan ini, Timnas Indonesia U-22 yang baru saja keluar sebagai juara SEA Games 2023 dijadwalkan memiliki agenda uji coba. Rencananya, Ramadhan Sananta dkk akan dipertemukan dengan klub kasta tertinggi Selatan Jeonbuk Hyundai Motors. Laga tersebut dikatakan akan dimainkan di Stadion Manahan Solo. Dalam kunjungannya ke Indonesia, klub tersebut juga akan berhadapan dengan tim asal Liga 1 Persis Solo.

Namun sayangnya, kata PSSI baru-baru ini, kelanjutan untuk laga tersebut belum dipastikan. Sebab PSSI sendiri masih disibukkan dengan agenda penting lainnya yaitu FIFA Matchday antara Timnas Indonesia senior dengan Timnas Palestina dan Argentina. Jadi, di bulan yang sama (Juni 2023), skuad Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan memainkan dua pertandingan internasional.

Baca Juga:  Kabar Buruk! Rizky Ridho Dipastikan Absen di Laga Melawan Guinea U23

Pertama, laga internasional tersebut akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada tanggal 14 Juni 2023. Laga tersebut akan mempertemukan skuad Garuda dengan Timnas Palestina. Sementara itu, di laga keduanya, Jordi Amat dkk akan berduel dengan Lionel Messi dkk di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta tanggal 19 Juni.

Secara kebetulan, di bulan yang sama, PSSI sempat menyebut tim kelompok umur yakni Timnas Indonesia U-22 akan bertemu dengan Jeonbuk Hyundai Motors. Salah satu anggota Exco PSSI Sumardji kala itu menyebut laga tersebut sebagai persiapan anak asuh Indra Sjafri sebelum berlaga di Kualifikasi dan Asian Games 2022.

Dijadwalkan, Kualifikasi Piala Asia U-23 akan dimainkan di Indonesia pada tanggal 4-12 September 2023. Sementara itu, akan dihelat di Hangzhou China pada 23 September sampai 8 Oktober 2023.

Baca Juga:  Termasuk Arab Saudi, 2 Negara Timur Tengah Ini Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

“Jadi untuk timnas U-23 ini dalam waktu dekat ada dua agenda yang akan kami jalankan,” ujar Sumardji tanggal 18 Mei kemarin.

“Yang pertama pertandingan melawan Jeonbuk Hyundai dan yang kedua itu kaitannya dengan penyisihan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang insyaallah digelar di Indonesia,” ujarnya menambahkan.

Namun sayangnya, dengan apa yang disampaikan oleh Waketum PSSI Zainudin Amali kemarin, laga tersebut kini tidak memiliki kejelasan. Akibatnya, laga uji coba ini tidak bisa dipastikan akan benar-benar dimainkan atau tidak.

“Belum tahu. Ya, uji coba dengan Jeonbuk Hyundai Motors itu waktu itu sudah oke. Akan tetapi, belum tahu selanjutnya seperti apa,” kata Zainudin Amali Rabu kemarin.

“Kami sedang urus laga Palestina dan Argentina,” pungkas eks Menpora itu.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment