Timnas Indonesia

Rafael Struick Pede Bawa Indonesia Lolos ke Babak Knock-out Piala Asia 2023



NOBARTV NEWS – Pemain keturunan Indonesia percaya diri untuk bisa membawa skuad Garuda melaju ke babak knock out Piala Asia 2023.

Satu persatu pemain keturunan telah bergabung dalam pemusatan latihan Indonesia di Turki. Di awal-awal, Shayne Pattynama tampak menjadi pemain keturunan plus naturalisasi pertama yang gabung dalam pemusatan latihan tersebut.

Setelah Pattynama, beberapa pemain lainnya mengikuti. Jordi Amat yang sebelumnya disebut sedang melakukan terapi di Spanyol juga sudah berada dalam TC itu. Tak cuma Jordi, dua pemain muda lainnya dan Rafael Struick yang diketahui merumput di Liga Belanda juga telah tergabung bersama skuad Garuda lainnya. Sisanya, Sandy Walsh, , hingga Justin Hubner diperkirakan baru bisa bergabung pada tahun depan.

Di tahun depan, para pemain yang sedang berada di Turki ini bakal menggelar tiga laga uji coba. Uji coba pertama dan kedua melawan tim yang sama yaitu Timnas Libya. Setelah itu, dalam uji coba ketiganya, Marc Anthony Klok dkk akan bertemu dengan . Tiga uji coba tersebut diharapkan bisa membuat persiapan mereka jelang tanding di Piala Asia 2023 lebih baik lagi. Ya, bagaimana tidak, di even sepak bola akbar tersebut, skuad Garuda akan melawan Timnas , Timnas Irak, dan Timnas Vietnam. Oleh karenanya, diperlukan lah laga uji coba untuk mengukur sejauh mana kemampuan mereka jelang bertemu tiga tim yang tergabung dalam grup D Piala Asia 2023.

Baca Juga:  Hasil Drawing Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Di Mana Timnas Indonesia?

Rafael Struick Pede Bawa Indonesia Lolos ke Babak Knock-out Piala Asia 2023
Rafael Struick berduel dengan pemain Timnas Irak

Menariknya, kendati tiga lawan yang akan dihadapi skuad Garuda tersebut merupakan tim-tim yang berada di posisi lebih baik (berdasarkan ) dari Indonesia, namun rasa percaya diri sedini mungkin sudah ditunjukkan oleh salah satu pemain yakni Rafael Struick. Ya, walaupun Struick baru bergabung selama beberapa hari, namun pemain muda ADO Den Haag itu optimis bisa membawa Indonesia melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

“Saya senang berada di sini setelah perjalanan kemarin. Ini adalah latihan gym pertama saya. Saya sangat bersemangat,” ujarnya.

“Saya siap bermain, saya sangat bersemangat ingin bermain di timnas,” tambahnya.

“Saya siap untuk Piala Asia. Untuk itu, saya menyiapkan diri di beberapa minggu ini agar bisa memberikan yang terbaik bagi tim, untuk menjadi tim yang kuat.”

Baca Juga:  5 Pemain Indonesia Ramaikan Bursa Transfer Musim Panas, Siapa Saja Mereka?

“Lawan kita kuat, tapi kita juga tim yang kuat dan bagus. Jadi saya kira kita punya peluang. Jika kita bekerja keras, kita akan ambil peluang itu. Semoga kita bisa lolos hingga knock out stage lebih dahulu,” ucapnya memungkasi.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Rafael Struick Pede Bawa Indonesia Lolos ke Babak Knock-out Piala Asia 2023 yang telah tim penulis NOBARTV.CO.ID ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

NOBARTV SPESIAL MENU : Streaming Bola - Nonton Film - Video Gol - Aplikasi Airdrop Kripto [ Follow Nobartv.co.id di Google News - WhatsApp Channel ]

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid