Liga Konferensi Eropa

ACF Fiorentina vs FC Twente: Live Streaming & Prediksi Skor, Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-23



Link Live Streaming Fiorentina - Twente Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023
Link Live Streaming Fiorentina – Twente Play-off 2022-2023

NOBARTV NEWS – Babak Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023 akan menampilkan pertandingan antara ACF Fiorentina versus FC Twente, laga leg pertama tersebut bakal digelar di Stadion Artemio Franchi dan bisa disaksikan pada Jumat 19 Agustus 2022 pukul 02.00 WIB.

FC Twente merupakan wakil dari Belanda di Play-off Liga Konferensi Eropa musim ini, sedangkan ACF Fiorentina merupakan wakil dari Italia.

ACF Fiorentina diketahui langsung lolos ke babak Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023, tanpa harus mengikuti babak Kualifikasi.

Sementara itu, FC Twente sebelumnya mengikuti babak Kualifikasi terlebih dahulu. Diketahui pada babak Kualifikasi Ketiga, FC Twente mampu menyingkirkan Cukaricki, sehingga FC Twente mampu tembus babak Play-off Liga Konferensi Eropa.

Berikut ini adalah prediksi skor, line up, H2H, hingga statistik kedua tim yang harus Anda ketahui sebelum menyaksikan pertandingan antara Fiorentina vs Twente di babak Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023.

Head to Head

Diketahui bahwa ACF Fiorentina dan Twente belum pernah bertanding sekali pun sejauh ini. Sehingga pertandingan di Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023 nanti bakal jadi pertemuan pertama kedua tim.

Statistik Lima Pertandingan Terakhir

ACF Fiorentina

Pada lima pertandingan terakhir yang dijalaninya, ACF Fiorentina mampu memetik hasil yang lumayan bagus. ACF Fiorentina bisa memetik tiga kali kemenangan dan menderita dua kali kekalahan.

14 Agustus 2022 ACF Fiorentina vs Cremonese: 3-2

7 Agustus 2022 Real Betis vs ACF Fiorentina: 3-1

31 Juli 2022 Galatasaray vs ACF Fiorentina: 2-1

23 Juli 2022 ACF Fiorentina vs Triestina: 4-0

22 Juli 2022 ACF Fiorentina vs Trento: 4-1

FC Twente

Sementara itu, FC Twente memetik hasil yang cukup baik di lima pertandingan terakhirnya. Diketahui bahwa FC Twente mampu memetik lima kali kemenangan beruntun.

14 Agustus 2022 FC Twente vs Fortuna Sittard: 3-0

12 Agustus 2022 FC Twente vs Cukaricki: 4-1

7 Agustus 2022 NEC Nijmegen vs FC Twente: 0-1

5 Agustus 2022 Cukaricki vs FC Twente: 1-3

30 Juli 2022 FC Twente vs Bologna: 4-1

Prediksi Line Up

ACF Fiorentina: P Gollini, N Milenkovic, L Martinez, M Benassi, C Biraghi, S Amrabat, Y Maleh, G Bonaventura, R Sottil, L Jovic, C Kouame

FC Twente: L Unnerstall, G Smal, R Propper, J Pleguezuelo, J Brenet, R Zerrouki, M Sadilek, D Rots, M Vlap, V Misidjan, R van Wolfswinkel

Preview Pertandingan

ACF Fiorentina punya kekuatan tim yang lebih baik daripada FC Twente. Fiorentina punya beberapa pemain berkualitas seperti Luka Jovic, Arthur Cabral, hingga Giacomo Bonaventura.

Dengan kekuatan tim yang lebih kuat, ACF Fiorentina diprediksi bakal bisa bermain mendominasi, terlebih laga akan digelar di markas Fiorentina. ACF Fiorentina tampaknya bakal mengandalkan kekuatan lini wingernya untuk menyerang di pertandingan melawan Twente nanti.

Di sisi lain, meskipun FC Twente bakal menjadi tim tamu, mereka diprediksi bakal bermain menyerang dan memberikan perlawanan yang sengit.

Prediksi Skor Akurat

Baik ACF Fiorentina maupun FC Twente tentunya punya kesempatan yang sama untuk meraih kemenangan. Kedua tim tentunya ingin meraih kemenangan di laga leg pertama nanti agar bisa terbantu di laga leg kedua.

Jika dilihat dari prediksi line up yang akan tampil, H2H, hingga statistik kedua tim di beberapa laga terakhir, laga Play-off Liga Konferensi Eropa antara Fiorentina vs Twente diprediksi bakal berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Fiorentina.

Link Live Streaming ACF Fiorentina versus FC Twente

Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga Play-off Liga Konferensi Eropa 2022-2023 dan ingin menyaksikan laga Fiorentina vs Twente, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.

Ferdian Indarto

Seorang penulis artikel yang juga suka futsal dan nonton sepakbola, terutama Liga-liga top dunia. Liga favoritnya adalah liga Inggris dan pemain bintang favoritnya seorang Sergio Aguero.

One Comment