Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Percayakan Ernando Ari sebagai Eksekutor Adu Penalti



NOBARTV NEWS – Shin Tae-yong mengungkapkan alasannya memercayakan Ernando Ari sebagai salah satu eksekutor penalti U-23 di U-23 2023.

Tadi malam, skuad Garuda berhadapan dengan Timnas Vietnam U-23 di final Piala AFF U-23 2023. Laga final tersebut dilangsungkan di Rayong Province Stadium Thailand pukul 20.00 WIB.

Permainan yang berjalan keras dan penuh tensi ini berakhir dengan kemenangan bagi skuad Vietnam. Kemenangan itu diraih Vietnam U-23 lewat babak adu penalti. Pasalnya, hingga berakhirnya waktu normal (2×45 menit) dan extra time (2×15 menit), kedua tim bermain sama kuat 0-0. Alhasil, pertandingan harus dilanjutkan lewat babak adu jotos.

Di babak adu jotos tersebut, satu eksekutor Timnas Indonesia U-23 gagal membuat gol. Pemain yang gagal tersebut adalah Ernando Ari. Sementara itu, enam eksekutor Timnas Vietnam U-23 berhasil membuat gol. Skor 6-5 di babak adu penalti itu membuat Vietnam U-23 meraih gelar juara. Sementara skuad Garuda harus puas finis di peringkat kedua alias runner-up.

Baca Juga:  Termasuk Arab Saudi, 2 Negara Timur Tengah Ini Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

Hal yang cukup mengejutkan adalah Ernando Ari yang tampil gemilang di sepanjang pertandingan justru diminta sebagai eksekutor ke-enam Timnas Indonesia U-23 di adu penalti tersebut. Keputusan untuk memasang Ernando Ari yang notabenenya adalah seorang penjaga gawang tentu cukup mengejutkan. Oleh karenanya, ketika dirinya maju dan gagal, hal itu menjadi pertanyaan banyak orang – mengapa Shin Tae-yong memilihnya.

Hingga akhirnya, pada sesi konferensi pers pasca pertandingan, STY memberikan alasannya terkait keputusan (Ernando sebagai eksekutor) itu.

“Kami hanya memiliki 5 pemain pengganti jadi kami harus mempersiapkan diri dengan matang jika terjadi perpanjangan waktu,” kata Shin Tae-yong pasca pertandingan.

Lebih lanjut, kata Shin lagi, ia meminta kepada seluruh orang untuk tetap memberikan dukungannya kepada kiper muda milik Persebaya Surabaya itu.

“Ernando penuh percaya diri. Dia juga tampil sangat bagus. Dia berlatih penalti di latihan, tapi dalam pertandingan gagal dan mohon terus dukung dia,” katanya memungkasi.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Vietnam Kukuhkan Diri sebagai Pengoleksi Terbanyak Gelar Piala AFF U-23 2023

Kemenangan skuad Vietnam atas Indonesia tadi malam membuat skuad muda The Golden Star Warriors menjadi tim dengan pengoleksi gelar terbanyak Piala AFF U-23 2023. Sebelumnya, mereka berhasil menjuarai even serupa pada tahun 2022. Saat itu, Vietnam U-23 mengalahkan Thailand U-23 di partai final dengan skor akhir 1-0.

Adapun Timnas Indonesia U-23, sepanjang keikutsertaannya di ajang tersebut (Piala AFF U-23), skuad Garuda baru meraih gelar satu kali yakni pada tahun 2019 silam. Saat itu, Piala AFF U-23 2019 digelar di Kamboja. Di partai final, skuad Timnas Indonesia berhadapan dengan Timnas Thailand. Dan di babak final tersebut, Timnas Indonesia U-23 mengunci kemenangan atas Thailand dengan skor meyakinkan 2-1.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment