Timnas Indonesia

Jordi Amat Sumbang 1 Assist, JDT Pesta Gol ke Gawang Kuala Lumpur FC



NOBARTV NEWS – Jordi Amat dkk kembali meneruskan tren positifnya dalam ajang . Tadi malam, Amat dan skuad Johor Darul Takzim melumat Kuala Lumpur FC 6-1.

Seperti yang diketahui, Jordi Amat beberapa waktu lalu bermain bersama dalam ajang FIFA Matchday Juni 2023. Dalam kalender FIFA Matchday bulan Juni tersebut, Timnas Indonesia bermain melawan dua tim papan atas yaitu Timnas Palestina dan Argentina.

Laga melawan Palestina dipertandingkan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada tanggal 14 Juni 2023. Adapun laga versus juara dunia Argentina tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta 19 Juni atau beberapa hari pasca pertandingan pertama.

Di pertandingan melawan tim asal timur tengah Palestina, Jordi Amat tak dimainkan oleh Shin Tae-yong. Tanpa kehadiran bek tengah naturalisasi tersebut, skuad Garuda ditahan imbang 0-0. Sementara itu, di laga kedua melawan Argentina, Jordi Amat bermain penuh sejak menit pertama hingga peluit panjang dibunyikan. Sayangnya, di laga melawan Leandro Paredes dkk, skuad Timnas Indonesia dilumat dengan skor akhir 0-2.

Baca Juga:  PSSI Lobi Cerezo Osaka Lagi untuk Bawa Justin Hubner ke Play Off Olimpiade Paris

Begitu laga bersama Timnas Indonesia selesai, para pemain Timnas Indonesia kembali ke klubnya masing-masing – begitupun dengan Jordi Amat. Eks pemain Swansea City dan Rayo Vallecano itu langsung terbang ke Malaysia guna memperkuat Johor Darul Takzim.

Pasca bermain bersama skuad Garuda, Jordi Amat langsung dimainkan tatkala JDT berjumpa dengan Selangor FA dalam ajang Malaysia. Di laga ini, Jordi Amat dkk sukses mengalahkan sang lawan dengan skor akhir 4-0.

Performa positif Jordi Amat bersama tim berjuluk The Southern Tigers itu kembali berlanjut di ajang lainnya. Tadi malam, Johor Darul Takzim menjamu Kuala Lumpur FC dalam kompetisi domestik Liga Super Malaysia.

Tak tanggung-tanggung, di laga ini, Johor Darul Takzim berpesta di kandang sendiri. Bermain di Sultan Ibrahim Stadium, anak asuh Esteban Solari itu menang telak dengan skor akhir 6-1. Gol-gol tersebut dikemas oleh empat pemain yang berbeda – yang di mana salah satunya mencetak hattrick. Pemain yang dimaksud adalah striker asing Diogo Luis Santo. Diogo mengemas tiga gol tersebut masing-masing pada menit 12, 35, dan 44.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Adapun tiga gol lainnya dicetak oleh Arif Aiman Hanapi pada menit ke-13, Safiq Rahim di menit 86, serta Akhyar Rashid dua menit sebelum peluit panjang dibunyikan.

Menariknya, salah satu gol yang berasal dari Arif Aiman tersebut berasal dari assist Jordi Amat. Bek tengah Timnas Indonesia itu melepas umpan jarak jauh ke arah Arif Aiman. Bola tersebut kemudian ditembak dengan keras sehingga melewati di antara kaki sang penjaga gawang.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid