Timnas Indonesia

Pernah Permalukan Tim Raksasa Jerman, STY Tak Janji Bisa Ulangi di Laga Indonesia Vs Argentina



NOBARTV NEWS – Shin Tae-yong pernah membuat publik sepakbola dunia heboh ketika Piala Dunia 2018. Saat itu, STY menukangi skuad Korea Selatan ketika melawan tim raksasa Jerman. Shin membuat kejutan dengan mengalahkan lawannya itu dengan skor 2-0. Kini, kembali dipertemukan dengan tim raksasa lainnya Argentina, STY tak janji bisa mengulangi hal yang sama bersama .

Seperti yang diketahui, pada malam hari ini, Timnas Indonesia akan bertemu dengan skuad juara dunia Argentina di ajang bertajuk FIFA Matchday. Laga ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Sebelum pertandingan ini digelar, kedua tim sudah pernah berduel dengan lawan yang berbeda.

Pada tanggal 14 Juni kemarin, bertempat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, anak asuh Shin Tae-yong itu bertemu dengan Timnas Palestina. Sayangnya, di laga ini skuad Garuda gagal meraih kemenangan. Sepanjang pertandingan, baik Timnas Indonesia maupun sang tamu tak mampu menciptakan satu gol pun. Alhasil, ketika peluit panjang dibunyikan, kedua tim mengakhirinya dengan skor kacamata 0-0.

Adapun Timnas Argentina, di laga sebelumnya, mereka sudah bertemu dengan Timnas Australia di Workers Stadium Beijing China. Di laga ini, skuad berjuluk La Albiceleste itu berhasil menciptakan kemenangan. Dua gol tanpa balas digelontorkan oleh anak asuh Lionel Scaloni tersebut.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Tak berselang lama setelah laga melawan Timnas Australia itu, Argentina dihadapkan dengan tim yang jauh berbeda. Ya, dengan titelnya sebagai juara dunia 2022, Enzo Fernandez dkk akan bertemu dengan Timnas Indonesia yang merupakan tim dengan peringkat sangat rendah dibandingkan mereka. Baru-baru ini, Timnas Indonesia turun ke peringkat 150 FIFA sedangkan Argentina mantap di posisi pertama.

Oleh sebab itu, dengan hasil imbang pun melawan tim sekelas Argentina adalah hal yang istimewa bagi anak asuh Shin Tae-yong itu. Apalagi jika mereka mampu menciptakan sejarah dengan mengalahkan sang juara dunia. Tentunya, dunia sepakbola akan dibuat heboh sedemikian rupa.

Namun sebetulnya, mengalahkan juara dunia bagi sosok Shin Tae-yong bukanlah hal yang asing. STY pernah melakukan hal serupa ketika Piala Dunia 2018 lalu. Saat itu, Shin menukangi Timnas Korea Selatan dan berjumpa dengan Timnas Jerman di fase grup. Sekadar diketahui, Jerman kala itu berstatus sebagai juara bertahan Piala Dunia. Anak asuh Joachim Loew (pelatih Jerman saat itu) merupakan pemenang untuk Piala Dunia edisi sebelumnya (2014).

Baca Juga:  Pelatih Guinea U23 Ungkap Masalah Timnya Jelang Hadapi Timnas Indonesia

Akan tetapi, apa yang terjadi di laga Korea Selatan versus Jerman itu? Ya, Korea Selatan dan Shin Tae-yong menciptakan keajaiban. Lebih tidak diunggulkan, tim berjuluk Taeguk Warriors itu sukses membungkam publik sepakbola dunia dengan kemenangannya atas Jerman. Dua gol tanpa balas dibuat oleh tim asal Asia tersebut.

Sontak, publik sepakbola heboh. Di akhir babak grup, Korea Selatan berada tepat di atas sang juara bertahan Jerman.

Kemenangan dramatis kala itu kembali diungkit ketika Shin membersamai skuad Garuda Indonesia. Ya, di momentum yang mirip, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan juara bertahan Piala Dunia Timnas Argentina. Hal itu disampaikan kembali oleh STY di sesi konferensi pers jelang duel dengan Argentina kemarin.

“Saya pernah pegang Korea Selatan dan saya yang menentukan, tapi pemain sendiri yang harus menunjukkannya di lapangan,” katanya menambahkan.

“Mungkin akan jadi sulit untuk menang, saya mempersiapkan pertandingan ini dan kita bisa lebih banyak belajar. Pemain pun harus bisa merasa bahwa sepak bola Indonesia harus lebih berkembang,” ujarnya memungkasi.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment