Timnas Indonesia

Termasuk Ivar Jenner dan Rafael Struick, Berikut 6 Pemain yang Dipanggil STY untuk FIFA Matchday Juni 2023

TOPIK BERITA : โ€ข โ€ข โ€ข โ€ข


NOBARTV NEWS – Enam pemain diketahui sudah mendapatkan panggilan untuk memperkuat di FIFA Matchday Juni mendatang. Salah dua dari pemain yang dimaksud adalah Ivar Jenner dan Rafael Struick.

Seperti yang diketahui, pada bulan depan, Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan beraksi dalam ajang FIFA Matchday 2023. Pada periode FIFA Matchday bulan Juni tersebut, skuad Garuda akan berhadapan dengan dua tim kuat. Pertama adalah Timnas Palestina dan kedua skuad La Albiceleste atau Timnas Argentina.

Laga melawan Timnas Palestina direncanakan akan dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada 14 Juni 2023. Adapun laga melawan Lionel Messi dkk akan tersaji beberapa hari sesudahnya di tanggal 19 Juni mendatang.

Untuk mempersiapkan laga tersebut, Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri mengaku sudah mendapatkan nama-nama yang diinginkan Shin Tae-yong untuk ikut serta dalam pemusatan latihan. Rencananya, pemusatan latihan tersebut akan dimulai pada 5 atau 6 Juni mendatang. Sebetulnya, para klub yang pemainnya mendapatkan panggilan dari PSSI sudah mendapatkan surat pemanggilan tersebut. Hanya saja, sampai saat ini baru beberapa klub yang mengumumkannya.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Dari klub luar negeri, Ivar Jenner dan Rafael Struick dipastikan ikut serta dalam TC tersebut. Menariknya, dua pemain muda tersebut baru saja menyelesaikan proses naturalisasinya. Namun Shin sudah memberikannya kesempatan untuk turun (dalam pemusatan latihan) bersama Timnas senior. Pengumuman terkait pemanggilan Ivar Jenner dan Rafael Struick dipublikasikan oleh klubnya masing-masing, ADO Den Haag (Rafael Struick) dan FC Utrecht (Ivar Jenner).

Sementara itu, empat pemain lainnya yang juga mendapatkan panggilan untuk mengikuti TC Timnas Indonesia adalah para pemain dari klub Liga 1 Persib Bandung. Keempat pemain tersebut adalah Marc Anthony Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan pemain anyar Maung Bandung Edo Febriansyah.

Dilansir dari laman resmi persib.co.id, pemanggilan empat punggawa Persib Bandung tertuang dalam sebuah surat bernomor 1677/AGB/264/V-2023. Dalam surat tersebut, diterangkan pula alasan pemanggilan keempatnya yaitu untuk melakoni laga FIFA Matchday kontra Timnas Palestina dan Argentina.

Baca Juga:  Termasuk Arab Saudi, 2 Negara Timur Tengah Ini Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

“Maka dengan ini PSSI memanggil, Marc Anthony Klok, Moh. Edo Febriansah, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya untuk mengikuti pemusatan latihan dan pertandingan FIFA โ€˜A' Match,โ€ tulis surat bertanda tangan Sekjen PSSI Yunus Nusi itu.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

3 Comments