Timnas Indonesia

Indra Sjafri Sudah Kantongi 20 Pemain untuk SEA Games 2023

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Pelatih Indra Sjafri mengaku sudah mengantongi 20 nama pemain yang akan dibawanya ke SEA Games 2023.

Seperti yang diketahui, sejak 1 Maret lalu, Indra sudah memulai persiapannya jelang tampil di even SEA Games 2023. Sejak bulan Maret tersebut, Indra sudah menyeleksi banyak sekali pemain. Bahkan, pada periode tersebut, Indra membagi pemusatan latihan itu menjadi dua gelombang.

Gelombang pertama dilakukan selama satu mingguan dan gelombang kedua juga dengan masa waktu yang sama. TC tersebut sempat diliburkan namun pada 1 April kemarin, Indra kembali melakukan pemusatan latihan dengan beberapa pemain baru.

Dalam pemusatan latihan ini juga, Indra memanggil beberapa pemain inti yang bermain di Liga 1 seperti Beckham Putra, Ramadhan Sananta, hingga Rizky Ridho. Menariknya, tak hanya mereka saja, sang pelatih juga mengikutsertakan 7 pemain Garuda muda di TC tersebut.

Baca Juga:  Pelatih Guinea U23 Ungkap Masalah Timnya Jelang Hadapi Timnas Indonesia

7 pemain muda tersebut dipanggil karena mereka gagal tampil di 2023. Daripada tak dimainkan karena skuad Timnas U-20 dibubarkan, hal itu kemudian dimanfaatkan Indra untuk mengikutsertakan mereka dalam pemusatan latihan tersebut.

Adapun sejak pemusatan latihan 1 April kemarin hingga hari ini, skuad Garuda Indonesia sudah melakukan empat laga uji coba. Empat laga uji coba tersebut adalah melawan Liga 1 Bhayangkara FC. Di laga tersebut, skuad Timnas Indonesia ditahan imbang 1-1.

Adapun di uji coba kedua melawan Lebanon U-22, skuad asuhan Indra Sjafri itu dikalahkan dengan skor akhir 1-2. Kemudian di uji coba ketiganya melawan Lebanon U-22 lagi, Rizky Ridho dkk sukses mengalahkan sang lawan dengan skor akhir 1-0 lewat gol tunggal Beckham Putra.

Sementara itu, di uji coba keempat sekaligus terakhirnya, Indra Sjafri hanya memberlakukan internal game sesama pemain.

Baca Juga:  Kabar Buruk! Rizky Ridho Dipastikan Absen di Laga Melawan Guinea U23

Dan usai uji coba tersebut, Indra Sjafri mengaku sudah menemukan 20 pemain terbaik yang akan dibawanya ke SEA Games 2023 di Kamboja.

“Sesuai road map, hari ini kami sudah menetapkan 20 pemain yang akan dibawa ke Kamboja. Alhamdulillah, dengan mengucap Bismillah saya yakin ayng kami pilih adalah yang terbaik dan akan kami butuhkan,” kata Indra Sjafri.

“Kriteria pemain yang kita pilih seperti yang disampaikan pak waketum tadi adalah pemain yang dari dua generasi untuk persiapan world cup u20 2021 kelahiran 2001 dan pemain pemain yang kita bentuk untuk world cup 2023 kelahiran 2003.”

“Jadi ini kombinasi dari kedua tim tersebut, kemudian kriterianya pemain yang saya pilih adalah pemain yang secara reguler bermain di klub masing-masing dan itu yang jadi kriteria kami,” ujarnya memungkasi.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid