Piala Dunia 2022

Legenda Jerman, Lothar Matthaus Prediksi Brasil dan Prancis Superior di Piala Dunia

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Legenda Timnas Jerman, Lothar Matthaus baru-baru ini angkat bicara soal gelaran November mendatang, dimana ia memberikan prediksinya soal tim yang dijagokan, alih-alih memilih Jerman, sang legenda justru lebih menjagokan Brasil dan Prancis dalam gelaran ini.

Legenda Jerman, Lothar Matthaus Prediksi Brasil dan Prancis Superior di Piala Dunia
Lothar Matthaus

Sejatinya Piala Dunia dijadwalkan pada Juni-Juli di setiap edisinya, namun kali ini di geser ke bulan November, pasalnya iklim Qatar sedikit tak bersahabat, gelaran ini jelas sangat di nanti oleh para pecinta sepakbola dunia, prediksi-prediksi pun telah banyak mengemuka jelang dimulainya ajang akbar ini.

Matthaus yang merupakan legenda sepakbola dunia pun tak lupa untuk memberikan prediksi serta pendapatnya, secara objektif legenda Jerman tersebut menilai Brasil dan Prancis merupakan dua negara kuat yang punya peluang paling besar untuk memenangkan turnamen ini.

Alasan Lothar Matthaus Jagokan Brasil dan Prancis

Dalam pandangannya, ia memprediksi bahwa Timnas Brasil dan Timnas Prancis akan menjadi dua kandidat terkuat untuk memenangkan trofi kejuaran sepakbola paling bergengsi di muka bumi tersebut. Pada edisi Piala Dunia terakhir atau 2018, Prancis berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Timnas Kroasia.

“Brasil adalah salah satu favorit. Mereka memiliki hasil pertandingan yang luar biasa di babak kualifikasi, kehilangan poin hanya dalam dua pertandingan (imbang)”.

“Saya pikir Prancis juga tim yang sangat bagus, karena mereka memiliki pemain yang hebat. Tidak hanya Mbappe, mereka memiliki tim yang bisa menurunkan setidaknya tiga starting XI dengan kualitas setara,” ucap Lothar Matthaus, dalam sebuah wawancara dengan Goal.

Posisi Brasil dan Prancis di Piala Dunia 2022

Pada gelaran Piala Dunia 2022, Brasil akan berada di Grup G bersama Serbia, Swiss, dan Kamerun. Sementara itu, Prancis akan tergabung di Grup D bersama Australia, Denmark, dan Tunisia.

Dari posisi mereka di masing-masing grup jelas Brasil dan Prancis punya peluang yang cukup besar untuk melaju ke fase selanjutnya, namun hal tersebut masih sekedar prediksi. Pasalnya kontestan yang telah menginjakkan kaki mereka di putaran Piala Dunia kali ini tentu akan menunjukan kekuatan terbaiknya.

Di sisi lain, Matthaus juga menilai bahwa negara-negara seperti Inggris, Spanyol, dan Portugal, tak menutup kemungkinan akan memberikan kejutan di Qatar nanti.

“Kemudian ada Inggris dengan banyak pemain bagus, meski mereka kalah melawan Hongaria (UEFA Nations League). Tapi tetap saja, mereka adalah tim yang sangat bagus. Spanyol, Portugal, Argentina juga favorit untuk memenangkan Piala Dunia,” pungkasnya menutup.

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola