Piala Dunia 2022

Jadi Pelatih Spanyol, Luis Enrique Malah Jagokan Argentina Menangi Piala Dunia 2022



NOBARTV NEWS – Sama-sama tampil di gelaran , pelatih timnas Spanyol ternyata punya pandangan lain soal peluang meraih titel juara, ia lebih menjagokan Argentina dibanding negara yang di besutnya.

Kehadiran mantan anak asuhnya kala melatih Barcelona (Lionel Messi) di skuad timnas Argentina pun menjadi alasan mendasar sang pelatih punya pandangan berbeda soal peluang juara, Enrique menyebut Argentina layak menjadi tim jagoan pada Piala Dunia 2022.

Seperti yang di ketahui bersama, saat ini Luis Enrique tengah menjadi pelatih tim nasional Spanyol dan mereka pun akan tampil di gelaran akbar empat tahunan yang akan berlangsung di Qatar November mendatang.

Alasan Luis Enrique Jagokan Argentina

Jadi Pelatih Spanyol, Luis Enrique Malah Jagokan Argentina Menangi Piala Dunia 2022
Lionel Messi.

Pernyataan yang cukup mengejutkan banyak pihak tersebut ia sampaikan di sela-sela wawancara mengenai kesiapan skuad timnas Spanyol. Ia mengatakan bahwa secara fakta status itu tidak menghalanginya membuat penilaian yang jujur untuk peta kekuatan pada Piala Dunia 2022.

“Menurut saya jawaban dari pertanyaan tersebut tidak lain adalah Argentina. Mereka jauh lebih layak diunggulkan ketimbang tim lain, termasuk Brasil,” kata Luis Enrique, dikutip Football Espana.

“Saya akan memberi jawaban jujur karena pasti setelah ini akan ada wartawan Brasil yang menanyakan apakah Argentina lebih baik.”

“Jawabannya adalah ya. Tidak peduli saya mau menjawab apa, akan ada yang memutarbalikkan omongan saya.”

“Hanya saja, Argentina jauh lebih maju dibandingkan tim-tim lain,” ucap Enrique melanjutkan.

Tetap Fokus ke Skuad Timnas Spanyol

Jadi Pelatih Spanyol, Luis Enrique Malah Jagokan Argentina Menangi Piala Dunia 2022
Luis Enrique

Lebih lanjut Enrique menilai pendapatnya merupakan realita yang sedang terjadi, bahwa Argentina sejauh ini merupakan salah satu unggulan yang tampil cukup apik di beberapa laga yang mereka mainkan.

Bahkan Messi dan kolega sudah membuktikan dengan menjuarai dua ajang berbeda di waktu yang hampir bersamaan, yakni Copa America dan Finallisima.

Namun Enrique jelas tak menganggap hal itu sebagai rintangan bagi timnas Spanyol jelang putaran final Piala Dunia yang akan berlangsung November nanti, ia menekankan bahwa akan bekerja dengan sepenuh hati guna mencapai hasil terbaik di gelaran empat tahunan ini.

Soal peluang juara timnas Spanyol tentu menjadi target utama Enrique, untuk itu ia terus menggali potensi yang ada di kubu Spanyol guna tampil baik di Qatar November mendatang.

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola