Timnas Indonesia

Asnawi Main Lagi, Ansan Greeners Dipecundangi Chungnam Asan 3 – 1



Asnawi Main Lagi, Ansan Greeners Dipecundangi Chungnam Asan 3 - 1
Asnawi Mangkualam Bahar

NOBARTV NEWS – Usai absen selama lebih dari satu bulan, Asnawi Mangkualam Bahar akhirnya kembali bermain untuk Ansan Greeners. Bertindak sebagai tim tamu, Asnawi Mangkualam Bahar dkk takluk dengan skor akhir 3 – 1 dari Ansan Mugunghwa FC.

Laga yang bertajuk K2 League ini merupakan laga ke-21 Ansan Greeners di kompetisi domestik. Sayang, mereka masih belum bisa meraih kemenangan dan harus tertahan di posisi ke-11 klasemen sementara. Ansan tepat berada di bawah Jeonnam Dragons (10) dan berada di atas iBusan Park (12).

Adapun Asnawi Mangkualam Bahar turun tidak sebagai starting line up. Ia diturunkan sebelum babak pertama berakhir – tepatnya pada menit ke-38.

Bek sayap kanan andalan itu masuk menggantikan posisi  Kim Bo Seob. Ketika masuk, Asnawi tidak ditempatkan di posisi favoritnya. Ia ditunjuk sebagai pemain sayap.

Baca Juga:  Pelatih Guinea U23 Ungkap Masalah Timnya Jelang Hadapi Timnas Indonesia

Hingga berakhirnya babak pertama, kedua tim sama-sama bermain imbang. Tidak ada gol yang tercipta pada 45 menit babak pertama.

Babak kedua baru berjalan lima menit, tuan rumah mendapatkan hadiah penalti. Bek Ansan, Choi Geon Joo melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti sehingga wasit memberikan hadiah tendangan dua belas pas.

Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, Kim Kang Guk sukses melakukan tugasnya dengan baik. Tuan rumah unggul 1 – 0. Ternyata, satu gol tadi tak cukup untuk tuan rumah. Mereka kembali menambahkan keunggulannya lewat Yu Kang Hyun. Ansan semakin tertinggal 2 – 0.

Asnawi dkk semakin terhenyak. Kiper Ansan, H. Lee kembali memungut bola di jala sendiri untuk ketiga kalinya. Kali ini tendangan bebas Choi Bum Kyung membuat sang kiper terpana tanpa bisa melakukan apa-apa.

Ansan hanya mampu mencetak gol penghibur di ujung babak kedua. Kim Kyung Soo menjadi pencetak satu-satunya gol Ansan Greeners dalam laga tersebut. Hingga peluit babak kedua berakhir, skor 3 – 1 tidak berubah.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

Asnawi Mangkualam Bahar yang ditugaskan sebagai pemain sayap pengganti belum mampu memberikan efek signifikan. 52 menit berada di atas lapangan tidak bisa dimanfaatkan dengan baik oleh mantan pemain PSM Makassar itu.

Saat ini, Ansan baru mengumpulkan 17 poin dari 21 kali bertanding. Mereka hanya mampu mengemas 3 kali kemenangan, 8 imbang, dan 10 kali menelan kekalahan.

 

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid