Liga Inggris

Live Streaming Tottenham vs Arsenal, Laga Tunda Liga Inggris Pekan 22



Live Streaming Tottenham vs Arsenal, Laga Tunda Liga Inggris Pekan 22
Live Streaming Tottenham vs Arsenal, Laga Tunda Pekan 22

NOBARTV NEWS – Tottenham Hotspur siap memainkan laga kontra Arsenal dalam laga tunda Liga Inggris (EPL) 2021/2 pekan ke-22. Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, pada Jumat 13 Mei 2022 pukul 01:45 WIB.

Sejauh ini Tottenham duduk di peringkat 5 tabel klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 62 poin dari 35 laga, laga ini jelas sangat penting untuk tuan rumah demi menjaga persaingan dengan sang lawan di posisi 4 besar.

Untuk itu kemenangan jelas jadi target utama tuan rumah demi memperkecil jarak di papan klasemen, namun Tottenham Hotspur bakal menjamu Arsenal dalam situasi yang kurang diuntungkan. Pasalnya, sejumlah pemain seperti Sergio Reguillon, masih belum bisa tampil di saat mereka wajib meraih kemenangan di 3 laga sisa Liga Inggris musim ini.

Menurut situs web resmi klub, pelatih Spurs Antonio Conte, menyebut tidak ada perubahan pemain ketika melawan Arsenal. Mereka pun bakal bermain dengan skuad yang sama saat melawan Liverpool pekan lalu.

“Situasinya sama seperti pertandingan melawan Liverpool. Sergio Reguilon tidak tersedia, dan saya tidak berpikir dia bisa pulih musim ini, karena kami hanya punya 10 hari hingga akhir musim,” kata Antonio Conte.

Di laga terakhirnya pada ajang liga, Tottenham bermain imbang 1-1 kala menjamu Liverpool di kandang sendiri. Son Heung-Min mencetak golnya yang ke-20 di Premier League musim ini. Dengan hasil itu, berarti tim besutan Antonio Conte tercatat tak terkalahkan dalam tiga terakhir.

Baca Juga:  Prediksi Arsenal vs Bournemouth Sabtu 4 Mei 2024, Pekan ke-36 Liga Inggris

Sementara itu Arsenal sejauh ini berada satu tingkat di atas tuan rumah, tepatnya di posisi 4 tabel klasemen dengan raihan 66 poin dari 35 laga yang telah di mainakan, dari catatan tersebut jelas posisi mereka masih bisa di gusur oleh Hotspur.

Untuk itu pertandingan ini menjadi begitu penting dan sulit, pelatih Arsenal Mikel Arteta menyebut, semua pemainnya antusias menghadapi Tottenham Hotspur. Mereka pun bertekad bisa menang di laga derbi, seperti yang dilakukan Bukayo Saka dan kolega pada pertemuan pertama musim ini di Liga Inggris.

“Kami antusias untuk menghadapi derbi (melawan Tottenham). Ini adalah pertandingan yang dinanti sepanjang musim dan kami sekarang memiliki kesempatan melawan mereka, [untuk lolos ke Liga Champion] dengan semangat yang bagus,” kata Arteta.

Meskipun menang 3-1 di pertemuan pertama musim ini, namun Arsenal memiliki catatan yang kurang bagus melawan Tottenham Hotspur karena tercatat 3 kali kalah atas rival sekotanya tersebut, dalam 3 lawatan terakhir ke markas Tottenham.

Statistik Lima Laga Terakhir Tottenham vs Arsenal

Tottenham

  • 08/05/22: Liverpool vs Tottenham 1-1
  • 01/05/22: Tottenham vs Leicester City 3-1
  • 23/04/22: Brentford vs Tottenham 0-0
  • 16/04/22: Tottenham vs Brighton 0-1
  • 09/04/22: Aston Villa vs Tottenham 0-4

Arsenal

  • 08/05/22: Arsenal vs Leeds United 2-1
  • 01/05/22: West Ham vs Arsenal 1-2
  • 23/04/22: Arsenal vs Manchester United 3-1
  • 21/04/22: Chelsea vs Arsenal 2-4
  • 16/04/22: Southampton vs Arsenal 1-0
Baca Juga:  Prediksi Chelsea vs West Ham Minggu 5 Mei 2024, Pekan ke-36 Liga Inggris

Head To Head Tottenham vs Arsenal

  • 26/09/21: Arsenal vs Tottenham 3-1
  • 08/08/21: Tottenham vs Arsenal 1-0
  • 14/03/21: Arsenal vs Tottenham 2-1
  • 06/12/20: Tottenham vs Arsenal 2-0
  • 12/07/20: Tottenham vs Arsenal 2-1

Prediksi Line Up Tottenham vs Arsenal

Tottenham Hotspur (3-4-3): Hugo Lloris; Cristian Romero, Eric Dier, Ben Davies; Emerson Royal, Rodrigo Bentancur, Pierre-Emile Hojbjerg, Ryan Sossegnon; Dejan Kulusevski, Harry Kane, Son Heung-Min | Pelatih: Antonio Conte.

Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Takehiro Tomiyasu, Gabriel Magalhaes, Rob Holding, Cedric Soares; Mohamed Elneny, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Martin Odegaard, Gabriel Martinelli; Eddie Nketiah | Pelatih: Mikel Arteta.

Prediksi Laga Tottenham vs Arsenal

Laga ini jelas sangat penting bagi Hotspur, apalagi mereka di untungkan karena bertindak sebagai tuan rumah.

Meski menderita kalah di pertemuan pertama, Hotspur di prediksi akan tampil bagus dalam laga nanti. Conte jelas tau betul karakter lawan mereka untuk itu ia pastinya telah menyiapkan taktik terbaiknya.

Sementara itu Arsenal yang saat ini berada satu tingkat di atas tuan rumah jelas akan bermain lebih berhati-hati dan cenderung bertahan.

Hasil imbang tentunya bisa menjadi capaian terbaik dalam lawatannya ke markas Hotspur, prediksi kami laga ini akan berakhir imbang dengan skor 2-2.

Link Live Streaming Tottenham vs Arsenal

Laga antara kedua tim akan berlangsung pada Jumat, 13 Mei 2022 pukul 01:45 WIB, ingin mengikuti jalannya pertandingan ini, rekan Nobar TV dapat menyaksikannya melalui Link Live Streaming berikut.

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola