NOBARTV NEWS – Bek sayap Timnas Indonesia Fajar Fathurrahman tak berhenti membuat publik sepak bola tanah air kagum. Kemarin, ia kembali mencatatkan namanya di papan skor ketika Timnas Indonesia bersua Timor Leste U-22. Kini, ia memuncaki top skorer sementara SEA Games 2023.
Seperti yang diketahui, saat ini Timnas Indonesia U-22 baru memainkan tiga dari empat pertandingan di fase grup SEA Games 2023. Dalam tiga pertandingan tersebut, skuad Garuda selalu meraih kemenangan. Dan menariknya adalah gawang mereka masih perawan alias belum pernah kemasukan sama sekali dari tiga laga tersebut.
Di laga pertama melawan Timnas Filipina U-22 (29/04), skuad Garuda menang besar atas sang lawan dengan skor 3-0. Adapun di laga keduanya menghadapi Timnas Myanmar U-22 (04/05), Timnas Indonesia mencetak jauh lebih banyak gol lagi. Ada lima gol yang bersarang ke gawang anak asuh Michael Feichtenbeiner itu. Sementara itu, di laga termutakhir yaitu kemarin Minggu 7 Mei 2023, skuad Garuda meraih hasil maksimal lagi ketika bertanding melawan Timnas Timor Leste U-22. Kali ini, skor 3-0 menjadi akhir dari pertandingan.
Jika ditotalkan, maka skuad Garuda sudah menorehkan 11 gol dari tiga pertandingan tersebut. Hal yang lebih membanggakan lagi adalah ada kontribusi besar dari seorang bek sayap dalam lima gol yang sudah tercipta. Pemain yang dimaksud adalah Fajar Fathurrahman.
Dalam tiga pertandingan tersebut, Fajar selalu mencatatkan namanya di papan skor. Pemain milik Borneo FC ini rutin melesakkan gol ke tiga gawang lawan. Dan yang lebih mengagumkan lagi adalah gol-gol yang dicetaknya berkelas semua.
Satu gol ke gawang Timnas Filipina U-22 dibuat Fajar dengan tendangan first time yang sangat keras. Bola menghujam deras ke jala gawang lawan. Sementara itu, di laga melawan Timnas Myanmar U-22, gol kedua Fajar dicatatkan lewat sepakan keras dari luar kotak penalti. Gol ketiganya ia buat di laga melawan Timnas Timor Leste U-22 kemarin. Gol ketiga itu dihasilkan usai Fajar memperdaya barisan lini belakang Timnas Timor Leste U-22. Dan gol keempatnya ia buat lewat tendangan akrobatik usai memanfaatkan kemelut di depan gawang. Adapun satu gol kontribusinya adalah ketika ia memberikan assist untuk gol Ramadhan Sananta. Jadi, ia sudah berkontribusi dalam lima gol skuad Garuda sepanjang tiga pertandingan ini.
Dan ternyata, meskipun berposisi sebagai seorang bek, namun Fajar memimpin top skor sementara SEA Games 2023. Berikut daftar top skor sementara SEA Games 2023:
4 gol: Fajar Fathur Rahman (Indonesia)
3 gol: Ramadhan Sananta (Indonesia)
2 gol: Marselino Ferdinan (Indonesia), Chou Sinti (Kamboja), Nguyen Van Tung (Vietnam)
Bek yang agresif