Timnas Indonesia

Besok, Pratama Arhan Lakoni Debutnya di Tokyo Verdy

TOPIK BERITA :


Besok, Pratama Arhan Lakoni Debutnya di Tokyo Verdy
Pratama Arhan

NOBARTV NEWS – Kabar gembira datang dari negeri sakura, Jepang. Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan akan segera menjalani debutnya bersama Tokyo Verdy dalam ajang J2 League melawan Tochigi SC.

Sejak kedatangannya sampai saat ini, Arhan belum pernah mendapatkan kepercayaan dari pelatih Verdy. Bahkan untuk masuk ke dalam daftar pemain cadangan, nama mantan pemain PSIS Semarang itu tidak pernah. Sehari-hari Arhan hanya bermain di sesi latihan – tanpa pernah mendapatkan kesempatan.

Namun sepertinya dalam waktu dekat ini Arhan segera turun dalam laga resmi Verdy. Bertandang ke stadion lawan, pelatih baru Verdy, Hiroshi Jofuku disebut akan memberi kesempatan kepada Arhan membuktikan kualitasnya.

Hiroshi Jofuku merupakan pelatih baru Verdy sejak 13 Juni lalu. Ia dikontrak manajemen Verdy hingga tahun depan tepatnya 31 Januari 2023.

Sebelumnya, Hiroshi mengatakan jika ia akan menurunkan pemain berdasarkan kemampuannya di sesi latihan. Jadi, Hiroshi tidak memandang umur sebagai patokan dalam memilih pemain. Siapa yang berkualitas maka ia yang berhak turun dalam laga.

“Ketika saya melihat daftar pemain hari ini, saya pikir bahwa lineup awal rata-rata adalah usia 23-an, tapi saya tidak memutuskan berdasarkan usia, namun kinerja,” ujar Hiroshi sebagaimana dikutip dari laman resmi klub Tokyo Verdy, verdy.co.jp

“Artinya para pemain yang ditampilkan di lapangan latihan, akan muncul di lapangan. Saya ingin memerlakukan pemain veteran dan pemain muda dengan adil. Itulah yang terjadi untuk pemain muda hari ini. Jadi ketika berbicara tentang siapa yang harus diberi kesempatan, saya pikir mereka adalah pemain yang datang ke lapangan,” ujarnya menambahkan.

Peluang Arhan untuk menjalani debutnya juga ditegaskan oleh penerjemahnya, Auliya Agung. Lewat insta story-nya, Auliya menulis ucapan selamat atas debut yang akan dilakoni bek sayap andalan Timnas Indonesia itu.

“Selamat dan sukses debut Pratama Arhan. Away vs Tochigi SC 6 Juli 2022,” tulis Auliya.

Saat ini, Verdy berada di papan tengah klasemen sementara J2 League. Verdy berada di posisi ke-sebelas dengan raihan 32 poin. Dari 24 laga yang sudah dijalani, Verdy telah mengemas 8 kali kemenangan, 8 kali meraih hasil imbang, dan 8 kali menelan kekalahan.

Sedangkan sang lawan, Tochigi SC berada di posisi ke-17 dengan raihan 24 poin. Tochigi hanya menang sebanyak 6 kali, dan menelan kekalahan serta bermain imbang dengan jumlah yang sama masing-masing sembilan kali.

Semoga kabar debutnya Arhan benar-benar terealisasi. Bukan itu saja, semoga di debutnya nanti pemain Timnas Indonesia ini memberikan kontribusi dan dampak positif bagi Verdy.

 

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Besok, Pratama Arhan Lakoni Debutnya di Tokyo Verdy yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

NOBARTV SPESIAL MENU : Streaming BolaNonton FilmVideo GolAplikasi Airdrop KriptoLowongan Kerja Penulis [ Follow Nobartv.co.id di Google NewsWhatsApp Channel ]

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid