Liga Jerman

Hasil Pertandingan Pekan 29 Liga Jerman (Bendesliga) 2021/2022, Lewandowski Selamatkan Munchen



Gol semata wayang Munchen di cetak oleh Robert Lewandowski
Gol semata wayang Munchen di cetak oleh Robert Lewandowski

NOBARTV NEWS –  (Bundesliga) 2021/2022 Pekan 29 telah memainkan semua pertandingan hingga Senin (11/4/2022) dini hari WIB, Bayern Munchen makin kokoh di puncak klasemen setelah unggul tipis 1-0 atas tamu mereka Augsburg, gol semata wayang Munchen di cetak oleh Robert Lewandowski.

Di sisi lain rival mereka Dortmund juga meraih hasil sempurna kala melakoni laga tandang kontra Stuttgart, sementara itu Leverkusen hanya bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Bochum, untuk detail jalannya pertandingan akan kami rangkum dalam kilasan berita berikut ini.

Bayern Munchen vs Augsburg

Bayern menghadapi Augsburg setelah ditekuk Villarreal di . Bermain di Allianz Arena, Sabtu (8/4/2022) malam WIB, Die Roten mendominasi pertandingan namun dibuat frustrasi lawan di hampir sepanjang pertandingan.

Muenchen tampil dominan sepanjang pertandingan. Tuan rumah bahkan mampu menguasai penguasaan bola. Peluang pertama didapat Muenchen di menit 18, namun tembakan Joshua Kimmich melebar ke sisi kanan gawang.

Namun Kedua kesebelasan bermain imbang tanpa gol di sepanjang babak pertama. Lewandowski nyaris mencetak gol untuk memecah kebuntuan di awal babak kedua namun tandukannya bisa diselamatkan Rafal Gikiewicz.

Memasuki paruh kedua Muenchen baru bisa kembali mengancam pada menit 53 melalui tandukan pemain muda mereka, Tanguy Nianzou, namun tandukannya masih belum akurat. Augsburg pun kemudian menciptakan peluang yang cukup berbahaya pada menit 62. Beruntung tembakan Andi Zeqiri masih mampu diantisipasi Manuel Neuer.

Memasuki menit 82, Wasit memberikan hadiah penalti untuk tuan rumah usai Reece Oxford tak sengaja menyentuh bola dengan tangannya. Lewandowski yang menjadi algojo sukses mengesekusi penalti dengan sempurna dan mampu menyelamatkan muka Bayern Munchen setelah mencetak gol tunggal, akhir laga Munchen akhirnya unggul tipis 1-0 atas Augsburg.

Baca Juga:  Prediksi Union Berlin vs Bochum Minggu 5 Mei 2024, Pekan ke-32 Liga Jerman

Hasil ini membuat tim berjulukan Die Roten semakin kokoh di puncak klasemen Bundesliga Jerman dengan mengoleksi 69 poin dari 29 pertandingan.

Stuttgart vs Borussia Dortmund

Stuttgart menjamu Dortmund dalam lanjutan Bundesliga pekan 29, laga kedua tim berlangsung di Mercedes-Benz Arena, Sabtu (9/4/2022) dini hari WIB. Dalam laga tersebut Dortmund mampu menyudahi perlawanan tuan rumah dengan skor 2-0.

Meski datang sebagai tamu, Dortmund langsung mengambil alih permainan sejak menit pertama. Alhasil gol didapat Dortmund pada menit ke-12. Erling Haaland mendapatkan bola lewat serangan balik dan menggiringnya sampai masuk ke kotak penalti. Dia kemudian menyodorkan umpan kepada Julian Brandt yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang. 1-0 Dortmund memimpin.

Tertinggal 1-0, Stuttgart mencoba bereaksi. Sebuah tembakan dari sudut sempit dilepaskan Tiago Tomas di menit ke-16, namun bola masih bisa diantisipasi kiper Grego Kobel. Memasuki pertengahan paruh pertama sebuah kemelut terjadi di kotak penalti Dortmund, tepatnya pada menit ke-32. Momen tersebut gagal dimanfaatkan dengan baik oleh lini serang Stuttgart. Namun skor 0-1 bertahan hingga paruh pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Dortmund masih terlihat dominan menguasai permainan. Kesulitan tim tamu hanya soal menembus kotak penalti Stuttgart. Keasikan menyerang Dortmund nyaris kebobolan, Sebuah tembakan spekulasi Pascal Stenzel dari luar kotak penalti masih membentur tiang gawang.

Baca Juga:  Prediksi Heidenheim vs Mainz Senin 6 Mei 2024, Pekan ke-32 Liga Jerman

Dortmund berhasil memperbesar keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-70. Sebuah serangan apik dituntaskan dengan tembakan Julian Brandt dari luar kotak. Skor tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.

Dengan hasil tersebut, Dortmund tetap duduk di posisi kedua dengan 66 poin dari 29 laga, tertinggal enam angka dari Bayern Munich di pucuk yang baru main 28 kali. Sementara itu Stuttgart ada di urutan ke-15 dengan 27 poin.

Bochum vs Bayer Leverkusen

Duel VfL Bochum versus Bayer Leverkusen berlangsung di Vonovia Ruhrstadion dalam laga pekan ke-29 Bundesliga 1, Minggu (10/04/2022), kedua tim main imbang dengan skor 0-0.

Kedua tim sama-sama bermain ngotot dan keras sejak awal pertandingan. Masing-masing bermain dengan kekuatan penuh. Namun skor 0-0 tetap bertahan hingga paruh pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Bayer Leverkusen sempat mendapat hadiah penalti ketika striker asal Republik Ceko Patrik Schick dijatuhkan di kotak penalti oleh pemain Bochum pada pertengahan babak kedua.

Diaby mengambil kesempatan tendangan penalti namun dia tergelincir saat menendang bola yang akhirnya melayang jauh di atas mistar gawang. Atas hasil ini, VfL BOCHUM tetap berada di urutan ke 12 papan klasemen. Sementara Bayer Leverkusen berada di urutan 3 papan klasemen.

Hasil Liga Jerman (Bundesliga) 2021/2022 Pekan 29

Untuk hasil liga Jerman selengkapnya, rekan Nobar TV dapat melihatnya melalui tautan berikut ini LIVE SCORE NOBAR TV.

Klasemen Liga Jerman (Bundesliga) dan Daftar Top Score Terbaru Pekan 29

Untuk update klasemen sementara Liga Jerman (Bundesliga) dan daftar Top Score Bundesliga, rekan Nobar TV dapat menyimaknya melalui tautan KLASEMEN SEMENTARA LIGA JERMAN.

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola