Politik & Hukum

Isu Politik Terkait Peluang Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024 hingga Batas Waktu Penyerahan LHKPN Bacagub ke KPU



NOBARTV NEWS Sejumlah isu politik terkini menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat. Berita persaingan pada Pilgub Jakarta 2024 menjadi fokus perhatian dalam kontestasi Pilkada 2024.

Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI), Djayadi Hanan memberikan analisanya terkait peluang pasangan Pramono Anung dan Rano Karno memenangi Pilgub Jakarta 2024. Pasangan Pramono Anung dan Rano Karno sendiri telah menunjuk tim sukses kampanye untuk memenangi pilgub.

Sementara itu, kandidat lainnya, Ridwan Kamil dan Suswono juga telah menyiapkan tim pemenangannya yang didukung KIM plus. Dari isu Pilkada 2024 lainnya, KPU telah memberikan tenggat waktu bagi para bakal calon gubernur untuk menyerahkan LHKPN.

Dari isu politik nasional, Istana buka suara terkait Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menggunakan Toyota Kijang Innova Zenix. Berikut rangkuman isu politik terkini di NOBARTV NEWS yang perlu Anda ketahui untuk hari ini, Jumat (6/9/2024).

Potensi Menang Pilkada 2024 untuk Pasangan Pramono Anung dan Rano Karno hingga Andika Perkasa dan Hendra Prihadi (Hendi) 

Pengamat politik sekaligus Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI), Djayadi Hanan menilai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung PDI Perjuangan yakni Pramono Anung dan Rano Karno untuk Pilgub Jakarta dan Andika Perkasa dan Hendra Prihadi (Hendi) untuk Pilgub Jawa Tengah (Jateng) berpotensi menang.

Djayadi Hanan menilai mesin partai politik yang efektif yang dimiliki PDIP membuat kemungkinan kemenangan bagi Pramono Anung dan Rano Karno hingga Andika Perkasa dan Hendra Prihadi (Hendi).

Djayadi Hanan melanjutkan, mesin partai politik yang efektif juga dimiliki oleh PKS. Oleh karena itu, Pramono Anung dan Rano Karno harus berhadapan dengan Ridwan Kamil (RK) dan Suswono di Pilgub Jakarta, terlebih Suswono merupakan kader PKS.

“Zaenab” dan “Sarah” Resmi Ditunjuk Si Doel Jadi Wakil Timses Kampanye Pramono Anung dan Rano Karno pada Pilgub Jakarta 2024

Dua selebriti senior yang berperan sebagai tokoh Zaenab dan Sarah dalam serial Si Doel Anak Sekolah yang populer di era tahun 1990-an yakni Maudy Koesnaedi dan Cornelia Agatha resmi ditunjuk Rano Karno sebagai wakil Tim Sukses (Timses) Pasangan Pramono Anung dan Rano Karno yang diusung PDIP pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Nama Cornelia Agatha dan Maudy Koesnaedi yang berperan dalam sebagai Sarah dan Zaenab dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan memang nama yang tak asing di telinga masyarakat khususnya warga Betawi. Pasalnya, Cornelia dan Maudy termasuk pemeran utama dalam sinetron yang disutradarai Rano Karno.

Ridwan Kamil Pastikan Tim Pemenangan Pilgub Jakarta Diisi Internal KIM Plus

Bakal calon gubernur Jakarta, Ridwan Kamil (RK) akan segera menggumumkan susunan tim pemenangan pada Pilgub Jakarta 2024. Ridwan Kamil memastikan susunan tim pemenangan tersebut akan berisi dari internal koalisi Indonesia maju (KIM) plus.

Ridwan Kamil (RK) mengakui jika penyusunan tim pemenangan sangatlah kompleks dan membutuhkan waktu dikarenakan banyak koalisi yang mendukung dirinya dan juga Suswono.

KPU Jakarta: Batas Waktu Penyerahan LHKPN Bacagub pada Minggu 8 September 2024

Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Provinsi Jakarta menyebutkan tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur (bacagub-bacawagub) masih mengalami kendala saat mengunggah dokumen persyaratan untuk maju pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Batas waktu penyerahan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada Minggu (8/9/2024).

Ketua KPU Provinsi Jakarta Wahyu Dinata mengatakan, salah satu dokumen yang menjadi perhatian adalah Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang masih belum lengkap diunggah dengan alasan kesalahan teknis.

Selain itu, Wahyu menyebutkan ada berbagai kekurangan lain yang ditemukan dalam dokumen administrasi paslon. Kekurangan tersebut berkisar dari dokumen yang belum lengkap hingga kesalahan administratif yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Alasan Jokowi Ikut Pakai Innova Zenix seperti Paus Fransiskus

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menumpang kendaraan Toyota Kijang Innova Zenix warna hitam metalik dengan pelat nomor RI 1 saat pulang ke Istana Bogor pada Rabu (4/9/2024). Kendaraan model tersebut juga ditumpangi Paus Fransiskus selama kunjungan apostolik di Indonesia, tetapi berwarna putih.

Kepala Presidential Communication Office (PCO), Hasan Nasbi menjelaskan, penggunaan kendaraan tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada Paus Fransiskus yang menggunakan mobil serupa saat kunjungan apostolik di Indonesia. Hasan Nasbi menambahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga kerap menggunaan mobil jenis tersebut untuk kegiatan pribadi.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Isu Politik Terkait Peluang Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024 hingga Batas Waktu Penyerahan LHKPN Bacagub ke KPU yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: