NOBARTV NEWS Sejumlah isu politik yang tengah terjadi kini menjadi fokus perhatian masyarakat. Mulai dari dua menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM), Pramono Anung dan Tri Rismaharini yang mengumumkan mundur dari posisinya setelah maju pada Pilkada 2024.
Selain itu, ada juga berita politik lainnya yang menjadi perbincangan hangat, yakni RUU APBN 2023 yang disahkan menjadi undang-undang, anggota DPRD Jawa Tengah termuda, hingga PKB yang siap memenangkan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin pada Pilgub Jateng 2024.
Berikut rangkuman isu politik terkini di NOBARTV NEWS yang perlu Anda ketahui untuk hari ini, Rabu (4/9/2024).
Maju Pilgub Jakarta, Pramono Anung Bakal Umumkan Mundur dari Kabinet
Bakal calon gubernur Jakarta dari PDI Perjuangan (PDIP), Pramono Anung, akan mengumumkan rencana mundur dari jabatan sekretaris kabinet. Pramono Anung mengaku akan memberikan pengumuman pada bulan ini (September), tetapi waktu pengajuan pengunduran diri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih dirahasiakannya.
“Ada dong pasti, pokoknya pada waktunya saya umumkan, pasti bulan ini,” kata Pramono Anung di Museum MH Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (3/9/2024).
Sementara itu, bakal calon wakil gubernur Jakarta, Rano Karno ikut menimpali rencana pengunduran diri Pramono Anung dari kabinet. Rano Karno menyebut, bulan depan sudah mulai tahapan kampanye.
“Soalnya enggak bisa lagi musti bulan ini, bulan depan udah mulai kampanye,” ujar Rano Karno.
Rapat dengan Komisi VIII, Risma Pamit Mundur dari Jabatan Mensos
Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini (Risma) resmi berpamitan dengan partner kerjanya, Komisi VIII DPR saat rapat dengar pendapat (RDP) di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (3/9/2024). Tri Rismaharini (Risma) berpamitan karena segera mengundurkan diri dari jabatan mensos untuk mengikuti Pilgub Jawa Timur.
“Terima kasih bapak ibu sekalian, saya mohon izin, dan mohon pamit. Mohon maaf kalau ada kesalahan saya, selama saya menjadi mensos dan mohon doa restu, meskipun bingung mohon doa restu, mudah-mudahan yang terbaik, insyaallah yang terbaik bagi Allah, yang terbaik bagi saya,” ujar Tri Rismaharini (Risma) saat RDP dengan Komisi VIII DPR.
Tri Rismaharini (Risma) juga tidak lupa menyampaikan permohonan maaf jika ada kesalahan atau masalah selama menjadi mensos, khususnya saat rapat dengan DPR. Menurut Tri Rismaharini (Risma), Komisi VIII DPR merupakan mitra kerja Kementerian Sosial (Kemensos) yang layak diapresiasi.
“Terima kasih saya mohon maaf kalau ada yang kurang berkenan baik sengaja maupun tidak. Karena kadang saya suka ngeyel pak. Saya mohon maaf sekali. Mohon maaf dan terima kasih selama ini saya mendapatkan partner yang luar biasa di Komisi VIII, saya matur nuwun dan terima kasih pengalaman yang luar biasa bagi saya pribadi khususnya,” ungkap Tri Rismaharini (Risma).
DPR Sahkan RUU APBN 2023 Jadi Undang-Undang
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mengesahkan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (P2 APBN) 2023 di kompleks parlemen, Senayan Selasa (3/9/2024).
Adapun pengesahan digelar dalam Rapat Paripurna DPR ke-5 yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad. Dalam rapat itu juga hadir sejumlah pemangku kepentingan, seperti Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel, Wakil Ketua DPR Lodewijk Freidrich Paulus, serta Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
“Kami akan menanyakan sekali lagi kepada seluruh anggota, apakah Rancangan Undang-Undang tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2023 dapat disetujui untuk disahkan menjadi undang-undang?” tanya Sufmi Dasco Ahmad dalam ruang rapat paripurna, Jakarta, Selasa (3/9/2024).
“Setuju,” ujar seluruh anggota dewan yang hadir.
“Terima kasih,” tutup Dasco.
Inilah Anggota DPRD Jawa Tengah Paling Muda yang Baru Dilantik, Usianya 21 Tahun
Pada pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah periode 2024-2029, terdapat satu anggota termuda berusia 21 tahun. Anggota DPRD itu bernama Muh Rizqi Iskandar Muda.
Pelantikan berlangsung dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Jateng, Semarang, Selasa (3/9/2024). Rizqi dilantik bersamaan dengan ayahnya, Iskandar Zulkarnain yang juga terpilih sebagai anggota DPRD.
Iskandar Zulkarnain (59) dan putranya, Muh Rizqi Iskandar Muda (21) keduanya merupakan kader Partai Gerindra dan berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jateng 13. Dapil ini mencakup empat kabupaten/kota yaitu, Kabupaten Batang, Kabupaten Pekalongan, Kota Pekalongan, dan Kabupaten Pemalang.
Pilgub Jateng: PKB Gelar Konsolidasi Menangkan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Tengah (Jateng) menggelar rapat konsolidasi untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin, pada Pilgub Jateng 2024. Konsolidasi itu dihadiri para kiai, dewan syuro, serta pengurus DPC di 35 kabupaten/kota di Jateng.
Ketua DPW PKB Jateng, Kiai Haji Yusuf Chudlori mengatakan seluruh jajaran DPW PKB Jateng bertugas mengamankan keputusan DPP, khususnya dalam pemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin pada Pilgub Jateng 2024.
DPW PKB Jateng akan menginstruksikan seluruh DPC-DPC PKB di Jateng agar segera berkoordinasi dengan partai politik koalisi di daerah masing-masing wilayah.
“Hari ini kita mengonsolidasikan seluruh kekuatan PKB, DPC 35 kabupaten/kota hadir, banom hadir dan para kiai dewan syuro juga hadir untuk menjelaskan apa yang jadi keputusan DPP sekaligus memperkenalkan Pak Luthfi dan Gus Yasin. Alhamdulilah semua sudah sepakat bulat untuk berjuang menangkan Luthfi-Yasin,” jelas Kiai Haji Yusuf Chudlori, Selasa (3/9/2024).
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: