NOBARTV NEWS – Timnas U-23 akhirnya memetik kemenangan keduanya di ajang SEA Games 2021. Melawan Timnas Filipina, skuad asuhan Shin Tae-Yong berhasil cetak 4 gol tanpa balas. Gol-gol tersebut dicetak oleh Muhammad Ridwan, Egy Maulana Vikri, Rizky Ridho, dan Marselino Ferdinan.
Kekalahan Timnas Filipina dari Indonesia ini membuat The Young Azkals harus angkat koper lebih awal. Selain Filipina, Timor Leste juga menjadi tim lainnya yang dipastikan gugur dari grup A SEA Games 2021.
Filipina hanya mampu mengoleksi 4 poin saja. Poin tersebut ia dapatkan setelah menghantam Timor Leste 4 – 0 dan bermain imbang dengan Vietnam 0 – 0. Filipina kalah dua kali dari Myanmar 3 – 2 dan terakhir dari Indonesia 4 – 0.
Sedangkan Timor Leste selalu menelan kekalahan dari semua laga yang sudah dijalaninya. Mereka takluk dari Filipina 4 – 0, dari Indonesia 4 – 1, dan dari Myanmar 3 – 2. Meski menyisakan satu laga menghadapi Vietnam, namun anak asuh Fabio Magrao itu dipastikan tidak akan lolos meski memenangi laga terakhirnya.
Kini, tinggal 3 tim di grup A yang akan berjuang untuk menempati juara grup atau runner-up. Mereka adalah Vietnam (7 poin), Indonesia (6 poin), dan Myanmar (6 poin).
Laga terakhir di grup A menyisakan dua pertandingan sisa yakni Timnas Indonesia vs Myanmar dan Vietnam vs Timor-Leste. Jika Indonesia menang, otomatis Marc Klok dkk lolos ke babak semifinal. Namun jika mereka kalah, maka itulah akhir dari perjuangan mereka di SEA Games kali ini. Laga menghadapi Timnas Myanmar adalah laga penentuan untuk Timnas Indonesia.
Dalam laga kontra Filipina kemarin, Shin Tae-Yong tidak mengubah komposisi skuadnya. Ia masih menurunkan nama-nama yang di laga sebelumnya mendapatkan kepercayaan. Coach Shin bahkan menurunkan tiga pemain seniornya secara berturut-turut. Mereka adalah Ricky Kambuaya, Fachruddin Aryanto, dan Marc Anthony Klok.
Sepertinya Shin Tae-Yong tidak ingin menyisakan kuota pemain senior yang diperbolehkan – sehingga ia dengan kewenangannya tidak ingin menyia-nyiakan 3 nama tersebut.
Shin Tae-Yong hanya mengganti posisi penyerangnya saja. Di dua laga sebelumnya, Coach Shin memberikan kepercayaannya kepada Irfan Jauhari. Namun di laga kontra Filipina, pelatih asal Korea Selatan itu meminta Muhammad Ridwan turun sejak menit pertama.
Berkat komposisi skuadnya tersebut, Shin Tae-Yong mampu membawa anak asuhnya keluar sebagai pemenang. Bahkan pemain yang baru pertama kali diturunkan yakni Muhammad Ridwan sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Selain Ridwan, Timnas Indonesia juga menambahkan pundi-pundi golnya lewat sundulan Rizky Ridho, lewat kaki Egy Maulana Vikri, dan terakhir lewat tendangan penalti Marselino Ferdinan.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: