Lima Pemain Terpilih Masuk ke TC Timnas Indonesia U-17



NOBARTV NEWS – Sebanyak lima pemain dinyatakan lolos seleksi untuk bergabung dengan TC Timnas Indonesia U-17. Lima pemain tersebut merupakan nama-nama yang akhirnya terpilih dari hasil seleksi di 12 kota berbeda se-Indonesia beberapa waktu lalu.

Sebagaimana diketahui, Piala Dunia U-17 2023 semakin hari semakin dekat untuk digelar. Even yang akan dihelat pada 10 Nopember hingga 2 Desember mendatang ini merupakan even terbesar yang akan digelar di Indonesia pada tahun ini. Bagaimana tidak, 24 tim terbaik dari seluruh dunia – yang mewakili konfederasinya masing-masing akan berduel untuk memperebutkan gelar terbaik.

Walaupun Piala Dunia U-17 tak semegah even di seperti Piala Dunia untuk tim senior misalnya, namun ajang untuk kelompok umur ini juga tak kalah kerennya untuk disaksikan. Sebab dari ajang ini, beberapa pemain bintang pernah lahir dan tercatat masih aktif bermain sampai saat ini. Sebut saja seperti Toni Kroos yang merupakan alumnus Piala Dunia U-17 2007, lalu ada bintang Spanyol Cesc Fabregas yang diketahui bermain di Piala Dunia U-17 2003 Finlandia.

Adapula bintang muda Barcelona dan Timnas Spanyol yang masih aktif yaitu Ferran Torres. Ferran pada Piala Dunia U-17 2017 lalu turun menyertai tim muda Spanyol di ajang tersebut. Tak lupa juga seperti Trent Alexander-Arnold (Inggris – Piala Dunia U-17 2015), Victor Osimhen (Nigeria – Piala Dunia U-17 2015), Phil Foden (Inggris – Piala Dunia U-17 2017), Aurelien Tchouameni (Prancis – Piala Dunia U-17 2017), hingga Jadon Sancho (Inggris – Piala Dunia U-17 2017).

Baca Juga:  Prediksi Parma vs Atalanta di Serie A Italia 24 November 2024

Oleh karena itu, Timnas Indonesia sebagai tuan rumah tentu tidak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk menjadi tuan rumah untuk ajang tersebut. Maka daripada itu, sedari dini, PSSI dan staf kepelatihan Timnas Indonesia U-17 telah menyiapkan berbagai bentuk hal agar nantinya muncul bakat muda sepak bola kelas dunia.

Beberapa waktu lalu, PSSI bekerjasama dengan Asprov menggelar seleksi pemain Timnas Indonesia U-17 di 12 kota. Dari nama-nama yang terpilih dari 12 kota itu, mereka kembali dikumpulkan di Jakarta. Dan baru-baru ini, dari puluhan nama yang lolos ke Jakarta, Bima Sakti akhirnya memilih lima nama terbaik yang akan bergabung dengan TC Timnas Indonesia U-17 sebelumnya.

Ya, selain melakukan seleksi, PSSI juga menggelar pemusatan latihan yang diikuti oleh beberapa pemain diaspora dan eks alumni Timnas Indonesia U-17 yang berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 tahun lalu. Dan seperti yang disebutkan tadi, kelima pemain hasil seleksi 12 kota tersebut akan bergabung dengan skuad yang diisi seperti Arkhan Kaka, Ji Da-bin, dan lain sebagainya.

Baca Juga:  PSSI Harap Ole Romeny Debut di Laga kontra Australia

“Setelah melihat kemampuan pemain-pemain dari 12 kota, lalu terpilih 42 pemain dan ditambah delapan pemain dari seleksi Kemenpora jadi total 50 pemain untuk mengikuti seleksi nasional di Jakarta. Setelah itu, tim pelatih tim U-17 yang dipimpin pelatih Bima Sakti memilih lima pemain. Keputusan ini juga melibatkan konsultan pelatih, Frank Wormuth,” kata Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.

“Kami berharap mereka dapat beradaptasi dan mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya,” ucapnya memungkasi.

Daftar nama 5 pemain terpilih dari 12 kota seleksi tim U-17 Indonesia:

1. I Wayan Arta Wiguna (Goal Keeper)

Klub : Bali United

2. Rionaldi Mehran (Bek Kiri)

Klub : Academy Persib Cimahi

3. Maouri Ananda Yves (Gelandang serang) “Keturunan”

Klub : Bali United

4. M Aulia Rahman (Striker)

Klub. : Persita

5. Fairuz Farhan Al Radin (Wing kanan)

Klub : Sparta Depok

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Lima Pemain Terpilih Masuk ke TC Timnas Indonesia U-17 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment