Intermezzo

Dito Ariotedjo Pinta Klub Liga 1 Bikin Tim Muda dan Berjenjang



NOBARTV NEWS – Menpora RI Dito Ariotedjo berharap kepada seluruh klub Liga 1 untuk mempunyai tim muda dan berjenjang.

Beberapa waktu lalu, Dito Ariotedjo melakukan sebuah pertemuan dengan Ketua Umum Asosiasi Pembina Sepakbola Usia Muda Seluruh Indonesia (APSUMSI), Ketua Umum Forum Sekolah Sepakbola Indonesia (FOSBI), dan Sepakbola Anak Indonesia (SBAI). Pertemuan itu dilakukan pada Selasa kemarin (11/04) di Kantor Kemenpora.

Dalam pertemuan tersebut, beberapa topik menjadi pembahasan – yang salah satunya adalah terkait pembinaan pemain muda di setiap klub. Oleh sebab itu, berlandaskan dari pertemuan tersebut, Dito mendukung penuh pembinaan pemain muda di Indonesia. Bahkan, kata Dito lagi, nantinya mereka (para pemain muda) akan memiliki kompetisi sendiri sesuai dengan amanat yang pernah disampaikan oleh Presiden RI Joko Widodo.

Pemain muda yang diinginkan Dito haruslah bervariasi dan berjenjang. Dari usia belasan sampai puluhan tahun. Oleh sebabnya, Dito mengaku akan melakukan pertemuan dengan para pemilik Liga 1. Hal ini ditujukan agar pesepakbola Indonesia terus-menerus memiliki regenerasi yang baik.

“Ya itu sebenarnya kalau ini harus dibikin pertegas dari liga dan PSSI nanti saya akan bicarakan agar tim-tim di Liga 1 ini juga bentuk tim mudanya jadi ada jenjang regenerasi, ini gunanya U-13 ini kan punya wadah mencari pemain. Jadi jejaring,” kata Dito Ariotedjo.

“Ya ini saya tadi sampaikan walaupun fokus di usia 13 tapi ke depan harus disinergikan dengan stakeholder salah satunya Liga 1, karena ini bisa menjadi satu kesatuan yang saya selalu bilang, ekosistem sport industry,” ucapnya menambahkan.

Lebih lanjut, kata Dito lagi, tugas untuk menggelar kompetisi usia muda seyogianya dipegang dan menjadi tanggung jawab Asprov PSSI yang bertempat di provinsi masing-masing.

“Ya harusnya sih memang Asprov melakukan usia dini itu program PSSI. Memang sebaiknya diberikan makanya saya minta berkoordinasi dengan PSSI. Tidak ada perbedaan, saling mendukung saling melengkapi. Ini cakupan luas dan ini harus dikerjakan stimulan bersama,” ujarnya menutupi.

Sebelumnya, usai dilantik oleh Presiden RI sebagai Menpora beberapa waktu lalu, Dito pernah menyampaikan pesan yang diberikan sang presiden kepadanya. Salah satu poin yang disampaikan Jokowi adalah meminta Menpora untuk lebih peduli dengan ekosistem industri olahraga. Hal itu bisa diartikan dengan menciptakan kompetisi berjenjang dan pembinaan usia muda seperti yang saat ini sedang dirancang olehnya.

“Ketiga, pak presiden sangat peduli dan ingin ekosistem industri olahraga semakin maju,” bunyi salah satu dari tiga pesan yang diinginkan Jokowi terhadap Menpora RI Dito Ariotedjo.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Dito Ariotedjo Pinta Klub Liga 1 Bikin Tim Muda dan Berjenjang yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid