NOBARTV NEWS – Pemerintah RI melalui KBRI Doha akan mengerahkan ribuan WNI untuk mendukung skuad Garuda di Piala Asia 2023.
Seperti yang diketahui, rombongan Timnas Indonesia saat ini sudah tiba di Qatar. Di sana, mereka akan ambil bagian dalam salah satu even akbar bertajuk Piala Asia 2023.
Di even sepak bola tertinggi di Asia ini, anak asuh Shin Tae-yong itu tergabung dalam grup D bersama Timnas Irak, Timnas Jepang, dan Timnas Vietnam. Sebelum tiba di Qatar pada hari Minggu ini, mereka terlebih dahulu menggelar pemusatan latihan serta dua uji coba selama di Turki. Bertempat di Antalya, Marc Anthony Klok dkk melakoni dua uji coba melawan tim yang sama yakni Timnas Libya.
Dalam uji coba pertamanya, skuad Garuda dipermalukan dengan skor telak 4-0. Adapun di uji coba keduanya – lagi-lagi, skuad Timnas Indonesia dibungkam dengan skor akhir 2-1. Selepas uji coba itu, mereka langsung berangkat ke Qatar.
Menariknya, setibanya di Qatar, Timnas Indonesia masih menyisakan satu laga uji coba lagi. Berarti, sebelum menghadapi Irak, Jepang, dan Vietnam, mereka akan kembali mematangkan persiapannya dengan melakoni uji coba terakhir melawan Timnas Iran. Iran sendiri adalah salah satu dari 24 peserta Piala Asia 2023. Uji coba tersebut direncanakan akan digelar pada Selasa mendatang.
Menariknya, dalam perhelatan akbar Piala Asia 2023 ini, Pemerintah RI melalui KBRI Doha akan memberikan dukungan penuh kepada perjuangan Timnas Indonesia. Dukungan tersebut yaitu dalam bentuk kehadiran para WNI yang tinggal di negara timur tengah itu. Nantinya, KBRI akan mengerahkan mereka untuk menyaksikan perjuangan Timnas Indonesia secara langsung di stadion.
Kata salah satu staf KBRI di Doha, jumlah WNI yang tinggal di Qatar mencapai angka 23 ribu jiwa. Mayoritas dari 23 ribu orang tersebut bekerja di sektor profesional.
“WNI di Qatar sendiri saat ini berjumlah sekitar 23 ribu jiwa. Mereka sebagian besar bekerja di sektor profesional. Sebagian kecil lain bekerja di sektor domestik,” jelas Ali Murtado, Pelaksana Fungsi Pensosbud KBRI Doha.
“Ribuan suporter Indonesia di Qatar akan kita kerahkan ke stadion-stadion di mana Timnas Indonesia bertanding,” jelasnya lagi.
Lewat Piala Asia ini, KBRI Doha juga akan menggelar promosi dengan menggandeng WNI di sana. Akan ada 32 penampilan budaya di Qatar selama Piala Asia berlangsung.
“Khusus di Lusail Boulevard, kita juga sediakan Pavillion Indonesia yang akan menjadi pusat Promosi Indonesia,” ucapnya.
“Dengan tagline #SuksesPrestasi #SuksesPromosi, KBRI Doha bekerjasama dengan masyarakat Indonesia di Qatar, sekurangnya mempersiapkan 32 penampilan budaya Indonesia yang akan digelar dari tanggal 10 Januari hingga 10 Februari 2024,” katanya memungkasi.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: