NOBARTV NEWS – Di skuad Timnas Palestina, terdapat salah satu eks pemain Liga 1 Mohammed Rashid. Jelang duel antara Timnas Indonesia versus Palestina, Rashid menyampaikan sebuah pesan kepada seluruh penikmat sepakbola tanah air.
Sebagaimana diketahui, pada Kamis malam mendatang (14 Juni), Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Palestina dalam ajang FIFA Matchday. Laga melawan Palestina bukanlah satu-satunya laga yang akan dilakoni oleh Skuad Garuda – begitupun dengan Timnas Palestina.
Setelah kedua tim ini saling sikat, skuad Garuda akan kembali menjamu tim kuat lainnya yaitu Timnas Argentina. Laga melawan juara Piala Dunia 2022 itu akan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada tanggal 19 Juni 2023. Adapun skuad Palestina, setelah melawan anak asuh Shin Tae-yong tersebut, Mohammed Rashid dkk akan kembali terbang ke China. Di sana, mereka akan menantang tuan rumah Timnas China. Laga antara China versus Palestina sendiri akan dimainkan pada Selasa 20 Juni di Dalian Suoyuwan Football Stadium.
Terlepas dari itu, ada sesuatu yang menarik menjelang duel antara Timnas Indonesia versus Palestina ini. Setidaknya, ada dua momentum berharga yang patut menjadi perhatian.
Pertama, dari total 40 ribu tiket yang telah terjual untuk laga ini, 10 persen penghasilannya akan disumbangkan ke rakyat Palestina. Hal itu sudah menjadi kesepakatan antara PSSI dan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. Kedua, sebelum laga ini tersaji, kedua tim dijamu oleh Walikota Surabaya Eri Cahyadi dalam sebuah gala dinner. Momen ini tentu sangat jarang terjadi. Sesuatu yang membuatnya bisa terjadi – tentunya karena kedekatan kedua negara tersebut.
Bahkan, setibanya di Indonesia beberapa waktu lalu, rombongan Timnas Palestina tidak hanya disambut oleh Duta Besar mereka saja. Namun rakyat Indonesia juga menyambut hangat kedatangan tim asal timur tengah ini. Penjaga gawang Timnas Palestina Rami Hamadeh sampai terharu dengan sambutan luar biasa yang diberikan oleh tuan rumah.
Namun di antara banyaknya punggawa Palestina yang datang ke Indonesia tersebut, tentunya kita tak akan asing dengan nama Mohammed Rashid. Diketahui, Rashid merupakan gelandang bertahan Palestina yang saat ini merumput bersama Jabal Al-Mokabe. Namun sebelum pulang untuk membela klub di negaranya, Rashid pada tahun 2021 lalu pernah memperkuat salah satu klub Liga 1 Persib Bandung. Kebersamaan Rashid di klub asal Jawa Barat itu bertahan selama satu tahun.
Kemarin, begitu ia kembali ke Indonesia bersama rombongan skuad Palestina, Rashid merasa terharu dengan keramahan serta sambutan yang diberikan kepadanya.
“Kami ingin berterima kasih kepada masyarakat Indonesia untuk keramahan dan sambutannya yang luar biasa. Kami cinta kalian dari lubuk hati kami, dan kami sangat bersemangat untuk pertandingan ini,” kata Mohammed Rashid.
Dengan laga melawan Timnas Indonesia itu, eks pemain Smouha itu berharap hubungan persaudaraan antara Indonesia dan Argentina semakin erat.
“InsyaAllah pertandingan ini akan mempererat hubungan saudara antara Palestina dan Indonesia,” tutupnya.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Respect Mohamed Rashid tapi tetap semoga Indonesia bisa menjadi pemenang
Pemain yg patut diwaspadai