Timnas Indonesia

Erick Thohir Pede Tiket Uji Coba kontra Argentina Lebih Booming dari Coldplay



NOBARTV NEWS – Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Argentina di FIFA Matchday Juni mendatang. Ketua Umum PSSI Erick Thohir percaya diri tiket laga uji coba tersebut akan sebooming dari konser Coldplay.

Sebagaimana diketahui, pada Rabu siang (24/05) kemarin, PSSI melakukan konferensi pers di Stadion Utama GBK Senayan Jakarta. Konferensi pers tersebut membahas mengenai kelanjutan dari pelaksanaan ajang FIFA Matchday pada bulan Juni mendatang. Sebelumnya, PSSI baru bisa memastikan satu lawan saja. Lawan yang dimaksud adalah Timnas Palestina. Laga melawan tim asal timur tengah itu akan tersaji pada 14 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Namun kemarin, lewat konferensi pers tersebut, PSSI memastikan bahwa Timnas Indonesia memiliki satu lawan lainnya. Lawan yang dimaksud adalah Timnas Argentina. Sebelumnya, Argentina lewat akun resmi tim nasionalnya sudah mempublikasikan terlebih dahulu terkait laga melawan Timnas Indonesia. Hanya saja, saat itu PSSI belum berani memastikan laga tersebut akan benar-benar tersaji. Selain melawan Indonesia, dalam laman resminya, AFA menyebut Lionel Messi dkk akan berhadapan dengan Timnas Australia di Beijing China.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Akan tetapi, pada Rabu kemarin, Erick Thohir sudah memastikan (Indonesia Vs Argentina) hal tersebut. Rencananya, laga melawan Timnas Argentina akan tersaji pada tanggal 19 Juni 2023.

“Saya bisa jawab hari ini setelah punya surat persetujuan dari FIFA, dari AFA (asosiasi sepakbola Argentina), jadi ini serius nggak kaleng-kaleng,” kata Erick Thohir Rabu kemarin.

“Pembicaraan pertama di Kongres Rwanda, kita tidak memakai siapapun (agen-red), kita bicara langsung, dan direspon positif,” tambah pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.

Laga melawan Timnas Argentina Erick harapkan menjadi momentum kebangkitan sepak bola tanah air. Karena seperti yang diketahui, Argentina adalah lawan yang amat kuat. Terlebih dengan statusnya saat ini sebagai juara dunia, maka laga melawan tim peringkat satu FIFA itu diharapkan menjadi titik awal kebangkitan sepak bola di Indonesia.

“Saya apresiasi sahabat-sahabat saya dari Argentina. Argentina ingin hadir di Indonesia untuk turut membangun sepakbola Indonesia. Ini bagian persahabatan dua negara, ini momentum buat sepakbola Indonesia menjaga kebangkitannya.”

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

Lebih lanjut, kata Erick lagi, ia berharap ketika PSSI mengumumkan tiket untuk laga tersebut, antusias suporter bakalan lebih besar alias lebih booming daripada tiket band asal Inggris Coldplay. Diketahui, sejak satu mingguan lebih sampai saat ini, netizen masih terus membahas kedatangan band asal Inggris tersebut (Coldplay) berikut dengan tiket yang harus dirogoh oleh penonton yang ingin menontonnya.

“Yang pasti kalau soal tiket, kok saya yakin akan lebih booming dari Coldplay,” papar Erick lagi.

“Kemarin saya cuma lihat lihat di sosial media, bukan saya yang bicara ya, katanya kalau Coldplay beberapa tahun bisa datang lagi. Tapi kalau timnas Argentina ke Indonesia, belum tentu 20-30 tahun sekali datang, belum tentu,” ucapnya.

“Artinya ini pertandingan bersejarah, buat Argentina, buat Indonesia, dan tentu buat generasi muda pesepakbola Indonesia. Sudah diajak main sepak bola lawan Argentina, mentalnya masih di bawah atau sudah di atas. Ini mental yang dibangun,” pungkas eks Presiden Inter Milan itu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Erick Thohir Pede Tiket Uji Coba kontra Argentina Lebih Booming dari Coldplay yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment