NOBARTV NEWS – Sejauh ini, dari dua pertandingan yang sudah dilakoninya, skuad Garuda sudah mencetak delapan gol dalam ajang SEA Games 2023. Namun ternyata, prestasi tersebut tak membuat sang pelatih Indra Sjafri merasa puas.
Sebagaimana diketahui, skuad Timnas Indonesia U-22 sudah bertanding dua kali selama fase grup SEA Games 2023. Dua lawan yang sudah dihadapi Rizky Ridho dkk adalah Timnas Filipina U-22 (29/04) dan Timnas Myanmar U-22 (04/05). Dalam dua pertandingan tersebut, skuad Garuda selalu meraih kemenangan.
Akan tetapi, tak sekadar kemenangan semata saja yang didapatkan mereka, namun mereka juga menorehkan catatan positif dalam dua pertandingan tersebut. Ke gawang Timnas Filipina U-22, skuad Garuda mencetak tiga gol tanpa balas. Saat itu, para pencetak gol Timnas Indonesia adalah pemain abroad Marselino Ferdinan, Fajar Fathurrahman, dan Irfan Jauhari.
Sementara itu, ke gawang Timnas Myanmar U-22, anak asuh Indra Sjafri mengemas gol dengan jumlah yang lebih banyak lagi yaitu lima gol. Lima gol tersebut dihasilkan dari brace Ramadhan Sananta, serta masing-masing satu gol dari kaki Marselino Ferdinan, Fajar Fathurrahman, dan Titan Agung melengkapi kemenangan tersebut.
Akan tetapi, kata Indra Sjafri, meskipun anak asuhnya sangat produktif – serta gawang mereka masih perawan sampai saat ini, sang pelatih justru mengaku belum puas. Ketidakpuasan itu didasari dari beberapa kesalahan yang masih dilakukan anak asuhnya.
“Jujur kami tim pelatih belum puas melihat penampilan pemain. Masih banyak kesalahan-kesalahan grup yang dilakukan, termasuk individual dalam memutuskan, kapan dan apa keputusan terbaik yang harus dilakukan,” kata Indra Sjafri pasca pertandingan melawan Timnas Myanmar U-22 tersebut.
Lebih lanjut, kata Indra lagi, ia akan memperbaiki kesalahan-kesalahan tersebut sebelum tim-nya melakoni laga ke-tiga melawan Timnas Timor Leste U-22.
“Banyak kesalahan yang masih ada, dan itu tentu akan kami berusaha perbaiki di pertandingan melawan Timor Leste nanti. Yang jelas kami berkeinginan kualitas permainan Timnas Indonesia U-22 dari pertandingan ke pertandingan kalau bisa lebih baik,” tutup pria yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI itu.
Selain berjumpa dengan Timnas Timor Leste U-22, di pertandingan terakhir grup A, skuad Garuda juga akan berjumpa dengan tuan rumah Kamboja U-22. Nantinya, juara dan runner-up untuk masing-masing grup akan lolos ke babak semi-final. Di edisi sebelumnya, Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal. Sayangnya, di babak tersebut, Rizky Ridho dkk gugur. Namun sebagai obatnya, mereka berhasil mengalahkan Timnas Malaysia U-22 di perebutan tempat ketiga.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: