Indra Sjafri Komentari Persaingan Grup A SEA Games 2023: Vietnam, Jangan Sok Pede Dulu!



NOBARTV NEWS – Dalam sesi konferensi pers-nya jelang melawan Filipina kemarin, pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri turut mengomentari persaingan di grup A SEA Games 2023. Salah satu tim di grup A yakni Vietnam mendapat sindiran dari sang pelatih. Indra menyebut Vietnam jangan sok pede untuk bisa lolos dari grup neraka tersebut.

Sebagaimana diketahui, pada SEA Games edisi tahun ini, Timnas Indonesia dan Vietnam dipastikan tak akan berjumpa dalam fase grup. Di edisi sebelumnya (SEA Games 2021), kedua tim ini saling berhadapan di partai pembuka. Mirisnya, waktu itu, skuad asuhan Shin Tae-yong (pelatih SEA Games 2021) dipermalukan habis-habisan. Gawang skuad Garuda dibobol tiga gol tanpa balas oleh armada Park Hang-seo (pelatih Vietnam SEA Games 2021).

Meski dibobol tiga gol di laga pembuka, namun beruntungnya skuad Garuda mampu bangkit di laga berikutnya. Dan pada akhirnya, mereka lolos ke babak semifinal dengan status sebagai runner-up grup A (SEA Games 2021). Sayang, di babak semifinal, mereka kalah atas Thailand. Namun di perebutan tempat ketiga dengan Timnas Malaysia, skuad Garuda sukses meraih medali perak.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Adapun Vietnam, tim yang mengalahkannya di laga pembuka waktu itu berhasil menjuarai even tersebut. Skuad The Golden Stars Warriors sukses mengalahkan Thailand di partai puncak.

Atas kekalahan telak waktu itu, wajar saja bagi Timnas Indonesia mengincar balas dendam atas Vietnam untuk edisi kali ini. Namun dalam babak drawing beberapa minggu lalu, Vietnam dan Indonesia tidak berada di grup yang sama. Indonesia berada di grup yang relatif mudah untuk dikalahkan sedangkan Vietnam tergabung di grup B – atau disebut sebagai grup neraka. Sebab di sana, Vietnam akan bersaing dengan Timnas Thailand dan Malaysia yang di edisi sebelumnya sama-sama lolos setidaknya sampai babak semi-final.

Nah, dalam sesi konferensi pers-nya kemarin, pelatih Timnas Indonesia turut menyinggung persaingan yang terjadi di grup B tersebut. Indra bertekad untuk membawa Timnas untuk lolos ke babak semifinal dulu, lantas meminta Vietnam agar tidak terlalu pede untuk bisa lolos dari persaingannya di grup B.

Baca Juga:  Prediksi AC Milan vs Juventus di Serie A Italia 24 November 2024

“Yang jelas kami ingin lolos dulu di grup ini dan saya juga memprediksi di Grup B nanti akan sengit dan Vietnam jangan sok pede dulu, jangan yakin dulu dia akan lolos, jadi selamat berjuang di Grup B,” kata Indra pada sesi konferensi persnya kemarin.

“Tim-tim lain juga punya kesempatan sama di Grup B. Yang penting kami bisa bekerja dulu secara maksimal di Grup A ini, apa yang terjadi nanti di semifinal dan final nanti di preskon pertandingan tanya lagi kita,” ujarnya menambahkan.

Lebih lanjut, kata Indra lagi, ia belum memikirkan siapa yang akan menjadi lawan timnya di babak semifinal nanti. Sebab untuk saat ini, ia dan timnya sedang fokus untuk menjalani laga demi laga di fase grup untuk bisa lolos ke fase (semifinal) tersebut.

“Indonesia khususnya fokus bagaimana bisa melalui pertandingan per pertandingan ini untuk bisa lolos di grup, sekarang kami berada di grup A dan tentu saya gak bisa memikirkan dulu siapa yang akan menjadi lawan (di semifinal),” pungkasnya.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Indra Sjafri Komentari Persaingan Grup A SEA Games 2023: Vietnam, Jangan Sok Pede Dulu! yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment