NOBARTV NEWS – Meski masih muda, seorang pesepakbola tak lantas bisa dihargai murah. Justru, banyak klub yang berani menebus pemain muda yang dianggapnya memiliki prospek masa depan yang cerah. Di skuad Garuda muda sendiri, terdapat beberapa pemain yang memiliki harga pasaran hingga miliaran rupiah. Siapa saja? Berikut ulasan lengkapnya!
Saat ini, Garuda muda tengah mengikuti pemusatan latihan di Jakarta. TC jangka panjang tersebut sudah dilakukan sejak awal bulan Pebruari ini. Direncanakan, TC Garuda muda ini akan selesai pada akhir bulan Pebruari – sebab di bulan berikutnya, anak asuh Shin Tae-yong itu akan melakoni ajang Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Timnas Indonesia sendiri tergabung di grup A bersama Timnas Uzbekistan selaku tuan rumah, lalu dua tim asal Timur Tengah yaitu Irak dan Suriah.
Meskipun Piala Asia U-20 tak sefamiliar Piala Dunia U-20, namun besar kemungkinannya even sepak bola muda terbesar di Asia ini akan dihadiri oleh beberapa pemandu bakat. Lewat kompetisi ini lah, bibit-bibit muda baru biasanya muncul. Dan di saat itu pula, para pemandu bakat mendapatkan kesempatan untuk melihat aksi mereka tanpa perlu mengundang pemain yang bersangkutan – yang tentunya akan menghabiskan waktu yang tak sebentar. Dengan Piala Asia U-20, semuanya (pemain) bisa disaksikan dalam satu kesempatan (turnamen) sekaligus.
Nah, di Timnas Indonesia sendiri terdapat beberapa pemain muda yang layak untuk diperhatikan. Beberapa di antaranya cukup bersinar dan layak untuk diamati aksi-aksinya. Kualitas mereka untuk bersaing di Eropa memang belum bisa dilakukan. Namun setidaknya di level domestik, mereka sudah tak asing lagi bagi publik sepak bola tanah air.
Kecemerlangan mereka di kompetisi domestik tersebut membuat harga pasaran mereka jadi meningkat. Lalu, di antara 30 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong kemarin, siapa pemain yang memiliki harga pasaran termahal? Berikut ulasannya!
1. Hokky, Nico, Fariz, Fikri, Kakang (1,74 miliar)
Lima pemain Timnas Indonesia U-17 masuk dalam daftar harga pemain tertinggi di skuad Garuda muda saat ini. Kelima pemain tersebut memiliki harga pasaran yang sama. Mereka memiliki harga masing-masing 1,74 miliar rupiah.
Mereka adalah striker PSS Sleman Hokky Caraka, bek Persib Bandung Kakang Rudianto, sayap Persija Alfriyanto Nico, gelandang serang Arema Arkhan Fikri, dan gelandang serang Persis Solo Zanadin Fariz.
2. Ronaldo Kwateh (3,04 miliar rupiah)
Sayap Madura United Ronaldo Kwateh menjadi pemain kedua termahal di skuad Garuda muda. Pemain yang saat ini berada di Turki ini memiliki harga pasaran 3,04 miliar rupiah.
3. Marselino Ferdinan (3,91 miliar rupiah)
Saat ini, Marselino Ferdinan berada di Turki. Ia merupakan pemain yang kini membela KMSK Deinze. Bersama KMSK Deinze, Marselino dikontrak selama 1,5 musim.
Dalam daftar 30 pemain yang diminta untuk mengikuti TC, ia menjadi pemain termahal dengan harga pasaran mencapai 3,91 miliar rupiah.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Semoga dengan begitu pemain timnas bisa memberikan kemampuan terbaiknya
Terutama di piala Asia Qatar
Sebelumnya mereka turun di piala Asia U-20 dan piala dunia U-20, semoga lolos dari fase grup
Kalau mahal berarti harus sesuai dengan kualitas.
Aamiin, semoga saja harga sesuai dengan kualitas, dan bisa berkontribusi banyak untuk Timnas Indonesia.
Ya sesuai ekspektasi