Timnas Indonesia

STY Bidik Audero, Cyrus Margono Titip Pesan untuk Iwan Bule



Cyrus Margono (putih) ketika berkunjung ke KBRI Yunani

NOBARTV NEWS – Duta Besar Indonesia untuk Yunani, Bebeb A.K. Nugraha Djundjunan mengunjungi kantor PSSI. Kunjungan tersebut bermula dari kantor KBRI Yunani didatangi oleh salah satu pemain Panathinaikos B, Cyrus Margono. Maksud dan tujuan duta besar tersebut adalah menyampaikan pesan dari Cyrus Margono terkait keinginannya membela Timnas Indonesia.

Cyrus Margono sempat mendatangi KBRI Yunani beberapa waktu lalu. Tujuannya adalah menyampaikan aspirasi serta keinginannya untuk membela Timnas Indonesia. Cyrus sendiri memiliki garis keturunan Indonesia dari sang ayah. Sedangkan ibunya berasal dari Iran.

Saat ini, PSSI tengah berusaha mendatangkan kiper Sampdoria, Emil Audero. Bersamaan dengan itu, KBRI Yunani mengunjungi kantor PSSI dan membahas hal serupa. Kedua pemain ini (Emil dan Cyrus) memiliki kesamaan. Keduanya sama-sama berposisi sebagai penjaga gawang.

Baca Juga:  Taklukkan Arab Saudi 2-0, Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik Signifikan

Duta besar tersebut menyampaikan pesan dari Cyrus. Meski masih belia, ia sudah siap membela Timnas Indonesia tanpa terbayang-bayang – apakah dirinya kelak dipanggil oleh tim nasional Iran. Hal itu menjadi alasan Kevin Diks sehingga beberapa waktu lalu menolak pinangan Timnas Indonesia.

“Pemain ini berkeinginan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Umurnya masih 20 tahun dan kini bermain di klub Panathinaikos B. Posisinya adalah kiper,” jelas Bebeb kepada para petinggi PSSI.

Petinggi yang dimaksud adalah Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Kemudian Direktur Teknik, Indra Sjafri. Sekjen PSSI, Yunus Nusi dan terakhir Wasekjen Maaike Ira Puspita.

Dalam sambutannya, Mochamad Iriawan menyambut baik niat Cyrus.

“Saya berterima kasih atas masukan dari Duta Besar Indonesia untuk Yunani ini. Kami akan pelajari dulu terkait administrasinya dan lain-lain. Tetapi, ini masukan yang bagus bagi PSSI,” ujar Ketua Umum PSSI.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pertemuan itu digadang-gadang akan menjadi jalan mulus bagi Cyrus Margono. Pasalnya, ia begitu serius hingga meminta pihak kedutaan untuk menyampaikan tujuannya.

Sayang, untuk saat ini, Shin Tae-Yong hanya membidik Emil Audero untuk posisi penjaga gawang. Jika Audero gagal, PSSI memiliki opsi lain yaitu Jordy Wehrmann. Tidak tercantum nama Cyrus Margono di dalamnya.

Saat ini, Cyrus bermain di kompetisi kedua Liga Yunani, Panathinaikos B. Panathinaikos B sendiri tidak akan beranjak ke kasta tertinggi Liga Yunani jika tim utamanya yakni Panathinaikos FC masih bertahan di sana.

Jika nasib mengatakan Cyrus Margono membela Timnas Indonesia di masa depan, bukan tidak mungkin dirinya ditarik untuk membela tim utama Panathinaikos FC. Hal itu bisa terjadi dengan dua kemungkinan : karena ia memang berbakat atau karena hal lainnya, yakni demi popularitas semata.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul STY Bidik Audero, Cyrus Margono Titip Pesan untuk Iwan Bule yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid