Para Pemain Keturunan Andalan Shin Tae-Yong Untuk Kualifikasi Piala Asia 2023



Pemain Andalan Shin Tae-Yong di Kualifikasi Piala Asia 2023.| Viva.co.id

NOBARTV NEWS – Terhitung sejak tahun lalu banyak pertandingan bola yang akan digelar selama tahun 2022 ini, dimulai sejak Indonesia berhasil memasuki babak final pada AFF 2020 lalu diikuti pertandingan FIFA Matchday di akhir Januari hingga kemudian Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni mendatang.

Banyaknya pertandingan yang akan diadakan, membuat pelatih Timnas Indonesia semakin mempersiapkan segala sesuatunya. Termasuk persiapan pemain dalam setiap pertandingan yang akan diadakan, agar performa saat tanding pun semakin maksimal

Daftar Pemain Keturunan yang Menjadi Andalan Shin Tae-Yong di Kualifikasi Piala Asia 2023

Sama halnya seperti pada pertandingan AFF 2020 ke FIFA Matchday, Shin Tae-Yong pun memperbarui beberapa pemainnya. Shin Tae-Yong memang bersikeras untuk selalu mempersiapkan yang terbaik untuk setiap pertandingan sepak bola setiap tahunnya.

Pertandingan Piala Asia tersebut akan dilangsungkan pada 8 sampai dengan 14 Juni 2022, atau tepatnya tahun ini. Terdapat beberapa pemain keturunan andalan yang diundang Shin Tae-Yong pada pertandingan tersebut. Simak daftar pemainnya di bawah ini!

1. Sandy Walsh

Pemain andalan pertama adalah Sandy Walsh. Sandy Walsh merupakan atlet sepak bola yang memiliki darah Indonesia, atau tepatnya Belanda-Indonesia. Saat ini, Sandy Walsh melangsungkan karir sepak bolanya di Eropa dan bermain di klub Belgia (KV Mechelen).

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

Pada pertandingan musim 2021-2022, Sandy berhasil mencetak gol sebanyak dua kali. Selain itu, Sandy pun berhasil membuat lima assist di Liga Belgia. Dalam formasi, Sandy biasanya berada di bek sebelah kanan, tetapi terkadang adapula di bek tengah.

2. Ragnar Oratmangoen

Pemain selanjutnya yang menjadi andalan di Piala Asia 2023 adalah Ragnar Oratmangoen. Ragnar pun memiliki darah campuran Indonesia-Belanda. Ayah Ragnar merupakan keturunan asli Maluku.

Saat ini, Ragnar memperkuat Go Ahead Eagles dalam Liga Belanda sebagai kasta tertinggi. Pada pertandingan musim 2021-2022, Ragnar sudah bermain sepak bola sebanyak 22 kali dengan dua assist.

3. Jordi Amat

Berikutnya adalah Jordi Amat. Jordi pun memiliki darah campuran yaitu Indonesia-Spanyol, bahkan Jordi pun dilahirkan di Indonesia tepatnya di Makassar. Jordi pernah menjadi anak asuh dari Luis Milla pada club Timnas Spanyol U-21.

Selain itu, Jordi pun pernah menjadi anak asuh Mauricio Pochettino pada club Paris Saint-Germain atau PSG pada usianya yang ke 29 Tahun. Saat ini, Jordi bermain di tim Belgia (Kas Eupen). Namun, dikatakan bahwa Jordi memiliki niat untuk bermain di Timnas Indonesia.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

4. Mees Hilgers

Mees Hilgers merupakan pemain berikutnya yang menjadi andalan Shin Tae-Yong. Mees memiliki darah campuran antara Indonesia-Belanda. Dengan umurnya yang masih 20 Tahun, Mees sudah pernah bermain di pertandingan sepak bola sebanyak 17 kali.

Selain itu, Mees pun pernah mencetak satu gol dan satu assist. Saat ini, Mees bermain untuk klub FC Twente di Liga Belanda 2021-2022. Saat ini pula, Mees sedang dalam proses naturalisasi agar dapat menjadi pemain andalan Timnas Indonesia U-23.

5. Elkan Baggott

Pemain andalan Shin Tae-Yong di Piala Asia 2023 terakhir adalah Elkan Baggott. Diketahui bahwa Elkan Baggott memang telah bergabung di Timnas Indonesia sejak AFF 2020. Elkan mampu meningkatkan performa Timnas di pertandingan sebelumnya.

Sehingga, Elkan pun berhasil menarik perhatian Shin Tae-Yong. Pada akhirnya, Shin Tae-Yong menjadikan Elkan sebagai pemain andalan di pertandingan pada pertengahan tahun ini.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Para Pemain Keturunan Andalan Shin Tae-Yong Untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Resa Nopita Sari

Seorang copywriter dan content writer sejak tahun 2018. Selain itu, saya pun senang membaca, menulis, memasak, dan melihat pemandangan alam.