Timnas Indonesia

Striker Andalan Australia Absen dalam Laga Versus Indonesia, STY Tidak Peduli



NOBARTV NEWS STY tak peduli, Penyerang andalan Australia Kusini Yengi dipastikan absen di pertandingan melawan Indonesia. Kendati demikian, pelatih skuad Garuda Shin Tae-yong tak peduli dengan hal tersebut.

Duel seru antara Indonesia vs Australia akan tersaji pada hari ini. Bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Indonesia bakal menjamu Australia di matchday kedua grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga.

Pada matchday pertama pekan lalu, Indonesia dan Australia meraih hasil yang berbeda. Skuad Garuda sukses mencuri satu poin dalam laga tandangnya ke markas Arab Saudi. Pertandingan kala itu berakhir dengan skor 1-1 di mana, gol skuad Garuda dicetak oleh Ragnar Oratmangoen. Sedangkan Australia, anak asuh Graham Arnold itu meraup hasil buruk karena dikalahkan Bahrain di kandangnya sendiri.

Oleh karenanya, laga Indonesia versus Australia akan terasa jauh lebih menarik. Di satu sisi, skuad Garuda tengah dalam performa positif. Tak cuma itu, status sebagai tuan rumah juga menjadi alasan mereka untuk bisa tampil lebih maksimal. Faktor yang tak kalah pentingnya adalah Timnas Indonesia ingin membalas kekalahan yang dideritanya atas Australia pada Piala Asia 2023 beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Namun di sisi sebaliknya, Australia juga tak ingin kehilangan poin lagi. Anak asuh Graham Arnold itu siap mencuri poin penuh dari tim tetangga. Mereka tidak ingin dikalahkan dua kali secara berturut-turut dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.

Akan tetapi, ada satu masalah yang cukup serius menimpa tim tamu. Salah satu pemain andalannya yakni Kusini Yengi dipastikan absen di pertandingan melawan Indonesia. Penyerang andalan yang merumput di Portsmouth itu terpaksa absen karena akumulasi kartu. Ia kembali mendapat kartu kuning di laga melawan Bahrain. Alhasil, ia harus melewatkan pertandingan penting melawan skuad Garuda.

Lucunya, ketidakhadiran Kusini Yengi turut menjadi perhatian pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Shin dalam keterangannya tak terlalu peduli akan hal itu. Sebab bagi Shin, Australia masih memiliki beberapa pemain yang tak kalah baiknya jika dibandingkan dengan pemain yang absen.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Striker Australia Kusini Yengi merayakan gol dengan rekannya (sumber: IG @socerroos)

“Tidak terlalu dipikirkan karena dari dulu Australia memang sudah baik skuadnya,” kata Shin Tae-yong di sesi konferensi pers.

“Kami akan tetap antisipasi pemain lain sebab timnas Australia kuat,” ucapnya memungkasi.

Sementara itu, ketidakhadiran Kusini Yengi jelas merupakan masalah serius bagi Graham Arnold. Sebab diketahui, sang pemain cukup produktif bersama Timnas Australia. Tampil dalam delapan pertandingan bersama Socceroos, Yengi sukses membuat empat gol.

Dan di pihak yang berlawanan, absennya Yengi diiringi dengan kepastian kalau Justin Hubner sudah bisa bermain. Sebelumnya, bek tengah Wolves itu absen di laga kontra Arab Saudi karena akumulasi kartu. Sedangkan di laga melawan Australia, ia sudah berstatus aman dan siap untuk dimainkan.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Striker Andalan Australia Absen dalam Laga Versus Indonesia, STY Tidak Peduli yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid