Timnas Indonesia

Kabar Buruk, Lima Punggawa Timnas Indonesia Sakit jelang Hadapi Vietnam di Hanoi



NOBARTV.CO.ID Lima pemain Indonesia jatuh sakit, Sebanyak lima punggawa skuad Garuda diketahui jatuh sakit. Padahal, pekan depan, mereka akan bertandang ke markas Vietnam dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kamis malam kemarin merupakan malam berbahagia bagi Timnas Indonesia. Bagaimana tidak, pada tanggal 21 Maret tersebut, skuad Garuda berhasil mengunci kemenangan atas Vietnam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde kedua grup F.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) itu, kemenangan Timnas Indonesia dibuat oleh Egy Maulana Vikri. Gol tunggal eks pemain Lechia Gdansk itu membuat skuad asuhan Shin Tae-yong mendapat tiga poin pertamanya. Alhasil, kini Marc Anthony Klok dkk bertengger di peringkat kedua klasemen sementara grup F. Mereka tercatat sudah mengumpulkan empat poin berkat satu kemenangan dan satu hasil imbang. Adapun Timnas Vietnam, anak asuh Philippe Troussier itu turun ke posisi ketiga dengan catatan tiga poin.

Berikutnya, setelah menjamu Vietnam Kamis kemarin, giliran skuad Garuda yang akan bertandang ke markas sang lawan pada pekan depan. Tepat pada Selasa 26 Maret mendatang, Ivar Jenner dkk akan dijamu Vietnam di My Dinh Internasional Stadium, Hanoi, Vietnam. Jika di laga nanti skuad Garuda kembali meraih kemenangan, maka posisinya di peringkat kedua klasemen sementara tak akan tergusur. Tak cuma itu saja, peluang skuad Garuda untuk lolos ke fase (ronde) berikutnya akan lebih terbuka lebar.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Line Up Timnas Indonesia vs Vietnam Kamis malam kemarin (sumber: IG @timnas.indonesia)

Dan pada hari ini, rombongan skuad Garuda sudah berangkat ke Hanoi. Di laga melawan Hanoi nanti, dua punggawa baru Timnas Indonesia diperkirakan sudah bisa debut. Dua pemain yang dimaksud adalah Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen. Sebelumnya, pada Kamis lalu, dua punggawa lainnya juga tercatat melakukan debut. Dua pemain tersebut adalah Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

Tapi sayangnya, di sela kabar gembira terkait debut dua pemain baru tersebut, ada pula kabar yang kurang mengenakkan soal punggawa skuad Garuda. Diketahui, sebanyak lima pemain Timnas Indonesia mengalami demam jelang keberangkatan ke Vietnam hari ini. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir malam tadi.

“Salah satu kemarin juga kenapa Yakob [Sayuri] ada pergantian karena memang seperti ada demam dan hari ini saya dapat laporkan hampir lima pemain kita menderita demam,” ujar Erick.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

“Mungkin ya kondisi udara yang berubah dan kita lihat juga beberapa pemain kita yang bermain di luar negeri adaptasinya cukup tidak mudah kemarin kita bisa lihat Nathan [Tjoe-A-On] belum maksimal ya, bermain bagus tapi belum maksimal. Tapi Jay Idzes, [Rizky] Ridho, Justin [Hubner] sudah bermain solid di belakang,” ucapnya menambahkan.

“Jadi ya memang kita coba jaga kondisi mereka supaya mereka bisa tampil maksimal nanti di Vietnam. Saya tidak tahu nanti keputusan dari pelatih dan tim dokter [apakah pemain demam dibawa ke Vietnam atau tidak],” pungkas eks Presiden Inter Milan itu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Kabar Buruk, Lima Punggawa Timnas Indonesia Sakit jelang Hadapi Vietnam di Hanoi yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

Tinggalkan Balasan