Timnas Indonesia

Shayne Pattynama Pulang di Tengah TC Timnas Indonesia, Kenapa?



NOBARTV NEWS – Bek sayap Timnas Indonesia Shayne Pattynama dikabarkan meninggalkan pemusatan latihan secara tiba-tiba. Kenapa hal itu bisa terjadi?

Seperti yang diketahui, saat ini, Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sedang berada di Turki. Bertempat di kota Antalya, skuad Garuda sedang melakukan pemusatan latihan jelang berlaga di even akbar Piala Asia 2023.

Sebelum digelarnya even akbar itu, para pemain, seperti yang disebutkan tadi telah melakukan pemusatan latihan sejak beberapa hari ke belakang ini. Bahkan, bukan hanya pemusatan latihan saja, namun para pemain juga diberikan kesempatan untuk gigjy kemampuan lewat laga uji coba. Rencananya, uji coba tersebut akan mempertemukan Timnas Indonesia dengan Timnas Libya dan Timnas Iran.

Untuk laga melawan Libya, skuad Garuda akan bertemu dengan sang lawan sebanyak dua kali. Salah satu laga tersebut akan digelar tepat pada hari ini. Sedangkan laga melawan Iran akan berlangsung beberapa hari ke depan di Doha Qatar.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Saat ini pun, hampir seluruh pemain sudah bergabung dalam persiapan uji coba itu. Hanya Sandy Walsh, Elkan Baggott, dan Justin Hubner yang masih berada di klubnya masing-masing. Namun diperkirakan, ketiga pemain abroad tersebut akan segera mungkin bergabung dengan skuad Garuda lainnya.

Shayne Pattynama di TC Timnas Indonesia

Namun kemarin, hal yang membuat kita terkejut adalah kabar terkait perginya Shayne Pattynama dari pemusatan latihan. Ya, mantan pemain Viking FK itu meninggalkan TC untuk pulang ke kampung halamannya di Belanda. Hal tersebut dibenarkan oleh sang pelatih Shin Tae-yong. Kata Shin, Pattynama pulang karena sang ibu mengalami masalah kesehatan. Daripada mengganggu psikologis pemainnya, pelatih asal Korea Selatan itu mempersilakan Pattynama untuk pulang sesaat.

“Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne, jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda,” kata Shin Tae-yong.

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

“Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu supaya psikologisnya lebih stabil,” tambahnya.

Shayne Pattynama segera kembali ke TC Timnas Indonesia lagi

Tak membutuhkan waktu lama, di saat yang bersamaan, Shin juga memberikan kabar kalau Pattynama akan segera kembali ke TC Timnas Indonesia. Hal itu, kata Shin karena dirinya sudah mendapat kabar dari Pattynama terkait kondisi ibunya. Ibu Pattynama dikabarkan tidak mengalami masalah yang serius sehingga sang anak akan segera mungkin kembali ke Antalya Turki.

“Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa, jadi dia akan kembali secepatnya,” ucapnya memungkasi.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Shayne Pattynama Pulang di Tengah TC Timnas Indonesia, Kenapa? yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid