NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti belum mau membeberkan target tim-nya di ajang Piala Dunia U-17 2023.
Sebagaimana diketahui, pada 10 November mendatang, Timnas Indonesia U-17 akan memulai partai perdananya dalam ajang Piala Dunia U-17 2023. Ya, bersama Timnas Ekuador U-17 serta dua tim lainnya yakni Panama U-17 dan Maroko U-17, ke-empat tim tersebut tergabung dalam grup A.
Dan di grup A itu, Indonesia berhak tampil karena mereka bertindak sebagai tuan rumah. Sebab pada awalnya, FIFA telah memilih negara asal Amerika Latin Peru sebagai tuan rumah. Namun sayangnya, karena berbagai persoalan yang menimpa mereka, Federasi Sepakbola Peru dan Pemerintah Peru sepakat untuk menarik diri dari hak istimewanya itu. Dan sebagai penggantinya, FIFA akhirnya memilih Indonesia.
Dengan terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah, maka secara otomatis – skuad Garuda Asia (julukan Timnas Indonesia U-17) lolos ke putaran final. Indonesia tidak seperti negara-negara lainnya yang di mana harus melewati babak kualifikasi terlebih dahulu.
Namun demikian, sebagai tim yang sudah dipastikan lolos, Indonesia juga tak luput untuk mempersiapkan diri. Persiapan tersebut dilakukan dengan memilih Bima Sakti sebagai nahkoda Timnas Indonesia U-17. Tak cuma itu saja, sejak berbulan-bulan yang lalu – berbagai persiapan juga dilakukan PSSI.
Persiapan itu seperti melakukan TC di Indonesia selama beberapa bulan, seleksi pemain di berbagai kota se-Indonesia, memanggil para pemain diaspora – dan terbaru adalah melakukan TC dan uji coba di Jerman. Serangkaian uji coba tersebut dilaksanakan dengan harapan Timnas Indonesia U-17 bisa berbicara banyak di even tersebut.
Sebagai tuan rumah, Indonesia tentu tak ingin dibuat malu. Terlebih, mereka akan tampil di hadapan puluhan ribu suporter yang hadir. Oleh daripada itu, wajar jika di even apapun itu, tuan rumah biasanya memasang target bagi timnya. Di Piala Dunia 2022 lalu, Timnas Qatar memutuskan untuk tidak memasang target kendati bertindak sebagai tuan rumah. Intinya adalah ada atau tidaknya target, hal itu diucapkan oleh sang pelatih.
Tapi ternyata, tidak dengan Timnas Indonesia U-17. Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti masih bungkam dengan target anak asuhnya di Piala Dunia U-17 2023.
“Kami selalu fokus dalam setiap pertandingan dan akan berusaha mengamankan poin. Saya pikir pemain sudah tahu tugas dan tanggung jawabnya, memberikan penampilan terbaiknya,” kata Bima Sakti.
“Saya mohon doa restu khususnya dari masyarakat Surabaya yang nonton langsung. Semoga bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara,” ujarnya menambahkan.
“Semua kompetitor bagus, tidak ada yang tidak bagus. Panama dan Maroko bahkan kami sudah potong video pertandingannya.”
“Asisten pelatih juga sudah saya tugaskan untuk evaluasi tim lawan, untuk mengantisipasi bagaimana cara bermain bertahan dan menyerang mereka,” ucapnya memungkasi.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: