NOBARTV NEWS – Timnas Indonesia U-23 tidak akan diperkuat oleh empat pemain berikut di final Piala AFF U-23 malam ini.
Seperti yang diketahui, skuad Timnas Indonesia U-23 beberapa waktu lalu memastikan dirinya melangkah ke partai puncak Piala AFF U-23 2023. Anak asuh Shin Tae-yong tersebut di babak semifinal kemarin berhasil mengalahkan tuan rumah Timnas Thailand U-23 dengan skor telak 1-3.
Dua dari tiga gol skuad Garuda dikemas oleh Kelly Sroyer dan Muhammad Ferrari. Adapun satu gol lainnya dihasilkan dari gol bunuh diri pemain lawan. Oleh karena itu, Ramadhan Sananta dkk dipastikan melangkahkan kakinya di partai final malam ini.
Di babak final yang akan berlangsung di Rayong Province Stadium pukul 20.00 WIB itu, skuad Garuda akan berjumpa dengan Timnas Vietnam U-23. Timnas Vietnam U-23 sendiri berhasil mengalahkan Timnas Malaysia U-23 dengan skor sangat besar yakni 1-4. Padahal, Timnas Malaysia U-23 berhasil mengalahkan lawan-lawannya di fase grup. Dua tim yang dikalahkan skuad Harimau Malaya Muda saat itu adalah Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Timor Leste U-23. Sayangnya, di babak semifinal, Fergus Tierney dkk keok dari skuad muda Vietnam U-23. Hasil tersebut membikin skuad Garuda akan berhadapan dengan Timnas Vietnam U-23 di final malam nanti.
Sayangnya, bagi Timnas Indonesia U-23 – skuad Garuda dipastikan tidak akan diperkuat oleh beberapa pemain intinya. Tercatat, ada empat punggawa Timnas Indonesia U-23 yang akan absen di laga final tersebut. Alasan absennya ke-empat pemain tersebut berbeda-beda. Ada yang memang cedera hingga sanksi dari AFC.
Berikut Empat Pemain Timnas U-23 yang Dipastikan Absen di Final Piala AFF U-23 2023 kontra Timnas Vietnam U-23:
1. Komang Teguh
Bek skuad Garuda asal Borneo FC ini menjadi satu dari 23 pemain yang dibawa Shin Tae-yong ke Thailand untuk mengikuti Piala AFF U-23 2023. Sayangnya, Komang dipastikan tidak bisa bermain karena terkena sanksi dari AFC.
Sanksi tersebut diberikan kepada Komang karena dirinya terlibat dalam kericuhan final SEA Games 2023 di Kamboja kemarin. Saat itu, skuad Garuda berhadapan dengan Timnas Thailand di partai final. Sayangnya, laga tersebut diselipkan dengan adegan panas hingga kericuhan yang membuat AFC dan FIFA membuka mata.
Akibatnya, Komang Teguh mendapat sanksi larangan bertanding. PSSI sendiri awalnya sudah mengirim surat kepada AFC terkait boleh tidaknya membawa Komang. Sayangnya, balasan dari AFC baru diterima PSSI ketika skuad Garuda sudah tiba di Thailand.
2. Titan Agung
Mirip dengan Komang Teguh, Titan juga mendapatkan sanksi dari AFC. Titan juga tidak bisa bermain di ajang Piala AFF U-23 2023 ini. Akibatnya, ia dan Komang sudah dipulangkan ke tanah air.
3. Irfan Jauhari
Striker asal Persis Solo Irfan Jauhari mengalami cedera ketika laga perdana Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 vs Timnas Malaysia U-23. Ia tak sanggup melanjutkan pertandingan sehingga sampai saat ini dan di laga final nanti, Irfan dipastikan tak akan dimainkan.
4. Bagas Kaffa
Kapten utama Timnas Indonesia U-23 Bagas Kaffa mengalami cedera ketika sesi warming up sebelum semifinal versus Thailand U-23 kemarin. Alhasil, ia tak jadi dimainkan – termasuk dengan laga final nanti.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Banyak yg cidera