Nonton Live Streaming TV Sports
Timnas Indonesia

Pattynama Main Penuh, Viking FK Permalukan Pemuncak Klasemen Liga Norwegia Bodø/Glimt 3-2



NOBARTV NEWS – Shayne Pattynama melanjutkan catatan positifnya bersama klub Norwegia Viking FK. Tadi malam, Viking sukses membungkam pemuncak klasemen sementara Liga Norwegia Bodø/Glimt.

Seperti yang diketahui, berbeda dengan beberapa tim Eropa lainnya yang tengah menjalani laga pra-musim sejak sekitar tiga mingguan yang lalu, klub-klub Norwegia justru tidak. Liga Norwegia justru sedang berjalan di tengah sebagian besar klub Eropa tersebut rehat dari kompetisi. Hal itu membuat bek sayap Timnas Indonesia Shayne Pattynama sibuk di tengah kompetisi di saat Elkan Baggott (Ipswich Town), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Sandy Walsh (KV Mechelen), Ivar Jenner (Jong FC Utrecht), hingga Rafael Struick (ADO Den Haag) bermain di laga pra-musim.

Menariknya, dalam beberapa pertandingan terakhirnya, klub yang dibela Pattynama itu sedang dalam performa yang sangat baik. Sebelum bertemu dengan Bodø/Glimt dalam lanjutan Liga Norwegia tadi malam, Viking sudah mencatatkan tujuh kemenangan beruntun. Terakhir kali Pattynama dkk kalah di kompetisi tersebut adalah pada 5 Juni lalu. Saat itu, Viking dibungkam Molde FK 3-4 di markas sendiri.

Setelah kekalahan tersebut – Viking mengamuk. Secara berturut-turut, Pattynama dkk menang atas Sarpsborg 08 1-3 (11/6), Brann 3-1 (25/6), Valarenga 1-2 (2/7), Haugesund 2-0 (9/7), Stabæk 0-1 (16/7), Aalesund 3-1 (25/7), dan Brann 1-2 (30/7).

Rentetan tujuh kemenangan berturut-turut itu membawa Viking bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Liga Norwegia dengan catatan 35 poin. Mereka berjarak 6 poin dengan pemuncak klasemen Bodø/Glimt dengan torehan 41 poin.

Hingga pada akhirnya, pada malam hari tadi, Pattynama dkk berkesempatan untuk menjamu Bodø/Glimt di Viking Stadion dalam lanjutan pekan ke-17. Menariknya, bagi Viking FK, laga ini merupakan laga ke-17 bagi mereka. Namun untuk sang lawan, lawatan mereka ke markas Viking merupakan pertandingan ke-18-nya.

Di laga tersebut, Morten Jensen memasang Pattynama sejak menit pertama. Diturunkannya Pattynama sejak menit pertama merupakan yang ke-15 kalinya secara berturut-turut. Sepanjang musim sampai saat ini, eks pemain SC Telstar itu baru absen sebanyak satu kali dalam total 17 pertandingan yang dimainkan Viking. Itupun karena ia mendapat skorsing di laga versus Lillestrøm pada pekan kedua Liga Norwegia 15 April lalu.

Sejak babak pertama, tuan rumah Viking menguasai jalannya pertandingan. Bahkan, pertandingan baru berjalan 4 menit, Lars-Jørgen Salvesen membuat gol cepat untuk tuan rumah. Tak berselang lama, beberapa menit sesudahnya – atau di menit ke-7, Viking kembali menggandakan keunggulan. Kali ini, Markus Solbakken membuat suporter tuan rumah bersorak.

Tanpa diduga-duga, tim tamu berhasil memaksa Viking bermain imbang hingga berakhirnya babak pertama lewat gol Faris Pemi Moumbagna (21) dan Albert Grønbæk (39).

Di babak kedua, Viking akhirnya resmi keluar sebagai pemenang. Pada menit ke-75, Viking mencetak gol terakhir di laga tersebut lewat penyerang asing asal Kroasia Zlatko Tripić. Pertandingan berakhir dengan skor akhir 3-2 untuk kemenangan Viking FK.

Hasil tersebut membuat Viking memperpendek jarak poin dengan sang pemuncak klasemen sementara Bodø/Glimt. Saat ini, Viking sudah mengantongi 38 poin dengan 17 pertandingannya. Di posisi pertama, Bodø/Glimt masih berkuasa dengan 41 poin lewat 18 pertandingan yang sudah dimainkannya.

YALLA SHOOT LINK LIVE STREAMING

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Pattynama Main Penuh, Viking FK Permalukan Pemuncak Klasemen Liga Norwegia Bodø/Glimt 3-2 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

NOBARTV SPESIAL MENU : Write for UsNonton MotoGPNonton FilmVideo GolAplikasi Airdrop KriptoLowongan Kerja PenulisBerita Terkini [ Follow Nobartv.co.id di Google NewsWhatsApp Channel ]

Nonton Live Streaming TV Sports

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment