NOBARTV NEWS – FIFA akhirnya mengirimkan perwakilannya untuk menginspeksi JIS atau Jakarta Internasional Stadium. Proses inspeksi itu dilakukan secara tertutup dan memakan waktu lebih dari tiga jam.
Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu, FIFA memutuskan Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah untuk ajang Piala Dunia U-17 yang akan dihelat pada 10 Nopember hingga 2 Desember mendatang.
Awalnya, Indonesia tidaklah berstatus sebagai tuan rumah. Sebab semula, FIFA telah meminta negara asal Amerika Latin yakni Peru sebagai tuan rumahnya. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu – pada tahun 2023 ini, Peru dilanda masalah yang cukup serius sehingga membuat mereka menarik diri dari keikutsertaannya dalam ajang itu. Peru pada tahun ini dilanda bencana alam hingga krisis ekonomi sehingga membikin mereka menarik diri. Oleh karena itu, FIFA meminta Indonesia sebagai penggantinya.
Beruntungnya, Indonesia sudah sedia dengan penunjukan itu. Sebab sebelumnya, Indonesia pada awalnya akan menggelar even yang lebih besar yaitu Piala Dunia U-20 2023. Enam stadion pun sudah disiapkan oleh PSSI untuk menggelar ajang ini. Tapi sayangnya, setelah persiapan yang begitu maksimal tersebut, FIFA memutuskan Indonesia batal sebagai tuan rumah. Federasi Sepakbola Dunia itu pun menunjuk Argentina sebagai penggantinya.
Meksipun demikian, FIFA beberapa bulan pasca membatalkan status Indonesia (tuan rumah Piala Dunia U-20) kembali memberikan kepercayaannya untuk menggelar even lain. Even lain yang dimaksud yakni Piala Dunia U-17 2023. Oleh karena itu, enam stadion yang awalnya disiapkan sebagai venue Piala Dunia U-20 itu akan tetap digunakan.
Penunjukkan itupun tidak membuat PSSI dan Pemerintah RI kalang kabut untuk menyiapkan infrastruktur yang memadai. Bahkan, PSSI justru menambah jumlah stadion yang akan digunakan. Awalnya, ada enam stadion yang sudah bertaraf internasional. Stadion-stadion tersebut adalah Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Manahan Solo, Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Gelora Bung Karno Jakarta, Gelora Bung Tomo Surabaya, dan Jakabaring Palembang. Adapun dua stadion yang menjadi tambahan adalah Jakarta Internasional Stadium dan Pakansari Bogor.
Dan kemarin, pada Sabtu 29 Juli 2023, FIFA telah melakukan inspeksi pertamanya terhadap venue Piala Dunia U-17 2023. Stadion pertama yang disinggahi FIFA adalah Jakarta Internasional Stadium. Proses inspeksi tersebut dilakukan FIFA selama lebih dari tiga jam dan dilakukan secara tertutup.
“(Kegiatan FIFA di Indonesia) tertutup,” kata anggota Exco PSSI Arya Sinulingga.
Dalam inspeksi tersebut, Arya memastikan perwakilan dari PSSI turut menemani.
“Pasti ada (dari PSSI yang mendampingi FIFA),” ujarnya memungkasi.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Semoga bisa lolos