NOBARTV NEWS – Dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 jelang Piala Dunia U-17 2023, PSSI memanggil 34 pemain – yang di mana 6 di antaranya merupakan pemain keturunan. Siapa saja mereka?
Seperti yang diketahui, pada 10 Nopember hingga 2 Desember mendatang, Indonesia akan menjadi tuan rumah untuk ajang sepakbola internasional bertajuk Piala Dunia U-17 2023. Indonesia dinyatakan sebagai tuan rumah usai FIFA membatalkan status Peru.
Ya, pada awalnya – Peru adalah tuan rumah untuk ajang ini. Namun sayangnya, Peru dilanda bencana alam ditambah krisis ekonomi sehingga membuat mereka gagal menyiapkan diri sebagai tuan rumah. Alhasil, Peru dinyatakan batal dan pada 23 Juni kemarin FIFA meminta Indonesia sebagai penggantinya.
Terpilihnya Indonesia membuat tuan rumah dipastikan melenggang ke putaran final Piala Dunia U-17 tanpa perlu mengikuti babak kualifikasi. Dan di Piala Dunia U-17 nanti, PSSI resmi memilih Bima Sakti sebagai nakhoda untuk skuad Garuda Asia.
Kemarin, Bima Sakti melalui PSSI telah mengumumkan daftar pemain yang diminta untuk mengikuti pemusatan latihan. Dalam daftar tersebut, terdapat 34 nama yang akan melakukan TC selama kurang lebih enam pekan atau 1,5 bulan. Menariknya, dalam 34 nama pemain tersebut, terdapat 6 nama-nama asing alias pemain keturunan. Ke-enam nama tersebut diminta PSSI untuk mengikuti TC bersama skuad Garuda Asia lainnya.
“Alhamdulillah kami mengikuti seleksi pemusatan latihan tim U-17 Indonesia pada hari ini dengan tes kesehatan kepada seluruh pemain, seleksi ini hingga 28 Agustus,” kata Bima Sakti Senin kemarin.
“Tentu kami sangat selektif memilih pemain dan mencari pemain sesuai kebutuhan tim, kriteria yang kami cari tentu dari kualitas pemain tersebut, skill individu, chemistry,” ujarnya memungkasi.
Sebelum TC ini dilakukan, beberapa hari sebelumnya Menpora RI Dito Ariotedjo sudah menyerahkan daftar pemain keturunan (diaspora) di luar negeri. Kata Dito, Kementrian Pemuda dan Olahraga RI menyerahkan 30 nama. Berarti, dari 30 nama itu, baru 6 saja yang akan dites kemampuannya.
Berikut Daftar 34 Pemain yang Dipanggil untuk Mengikuti TC bersama Timnas Indonesia Termasuk Pemain Keturunan:
- Muhammad Afazriel, PSS
Ji Da Bin, ASIOP
Komang Ananta, Bali United
Mohamad Andre, Bali United
Muhammad Iqbal, Barito Putera
Irvansyah Afanda, Bhayangkara FC
Azzaky Esa, Bhayangkara FC
Muhammad Ridho, Borneo FC
Andrika Fathir, Borneo FC
Rizdjar Nurviat, Borneo FC
Mokh Hanif, Cipta Cendekia FA
Muhammad Kafiatur, Borneo FC
M Riski, Madura United
Muhammad Gaoshirowi, Persib
Zulkifli Lukmansyah, Persib
Figo Dennis, Persija
Jehan Pahlevi, Persija
Arkhan Kaka, Persis
Habil Akbar, PPLP Jawa Tengah
Muhammad Nabil, PPLP Sumbar
Ikram Algifarri, PPLP Sumbar
Sulthan Zaky, PSM
Achmad Zidan, PSS
Dimas Arya, Persipasi
Shouter Tonci, PPLP Papua
Gala Pagamo, PPLP Sumbar
M Givary Lotra,Cipta Cendekia FA
Danda Rama, Barito Putera
Welber Halim, Sao Paolo***
Madrid Augusta, AFC’34 Alkmaar***
Mahesa Ekayanto, FC Dordrecht***
Staffan Qabiel, Academy Sant Cuggat***
Aaron Liam, Bullen FC***
Aaron Nathan, Youth FC Nottingen***
Pemain Keturunan Ditandai dengan Simbol *** di sebelah Nama Klubnya
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Semoga tdk di anak tirikan