Ditanyai Perihal Target Melawan Argentina, Shin Tae-yong Kebingungan



NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong kebingungan ketika ditanyai perihal target skuad Garuda di laga melawan Timnas Argentina.

Seperti yang diketahui, pada tanggal 19 Juni mendatang, skuad Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Argentina di ajang FIFA Matchday. Laga tersebut akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Sebelum laga ini digelar, kedua tim sudah melakukan pertandingan awalnya.

Pada tanggal 14 kemarin (Juni), skuad Garuda menjamu Timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Di laga tersebut, anak asuh Shin Tae-yong itu hanya bermain imbang 0-0 dengan sang tamu. Adapun di laga malam tadi (15 Juni), bertempat di Workers Stadium Beijing China, skuad Argentina berhadapan dengan Timnas Australia dalam tajuk yang sama (FIFA Matchday). Di laga tersebut, La Albiceleste sukses meraih kemenangan dengan skor meyakinkan 2-0. Salah satu gol tersebut dikemas oleh sang mega bintang Lionel Messi.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kemarin, usai pertandingan melawan Timnas Palestina, Shin Tae-yong memberikan sedikit komentarnya jelang duel melawan Argentina. Kata Shin, laga melawan tim terbaik di dunia itu bukanlah pekerjaan gampang.

“Jadi kita lawan argentina yang FIFA ranking nomor satu dan juara dunia, bukan lawan gampang,” kata Shin Tae-yong.

Walaupun demikian, pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu akan memberikan instruksi dan meminta anak asuhnya untuk tampil semaksimal mungkin di laga tersebut.

“Tapi saya akan berikan pesan ke pemain agar bisa berusaha semaksimal mungkin,” ujarnya menambahkan.

Lucunya, ketika Shin ditanyai perihal target di laga melawan juara dunia itu, sang pelatih kebingungan. Justru, hal tersebut (target versus Argentina) ingin ia tanyakan kepada wartawan.

“Kalau soal target saya juga bingung karena melawan tim nomor satu, malah saya mau bertanya kepada wartawan,” jawab Shin Tae-yong lagi.

Baca Juga:  Prediksi Parma vs Atalanta di Serie A Italia 24 November 2024

“Tapi saya akan tetap memberi instruksi agar memberikan permainan kita dengan baik,” tutup eks pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Mirisnya, skuad Garuda diprediksi tidak akan bermain dengan kekuatan terbaiknya. Pasalnya, Sandy Walsh dipastikan tidak akan turun di laga melawan Argentina nanti. Sang pemain mengalami cedera sehingga membuatnya juga absen di laga melawan Palestina kemarin.

Selain itu, Jordi Amat juga masih dalam tahap pemulihan setelah mengalami sedikit masalah di bagian kakinya. Sementara itu, Pratama Arhan juga dilanda sedikit cedera ketika mengalami benturan di laga melawan Palestina. Oleh sebab itu, skuad Timnas Indonesia harus berjuang eksy keras – dengan pemain seadanya untuk setidaknya mampu menahan juara Piala Dunia 2022 itu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Ditanyai Perihal Target Melawan Argentina, Shin Tae-yong Kebingungan yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment