Timnas Indonesia

STY Puji Performa Timnas Indonesia Meski Ditahan Imbang Palestina 0-0



NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong puas meskipun malam tadi anak asuhnya bermain imbang 0-0 dengan skuad Palestina.

Sebagaimana diketahui, pada malam hari tadi, Timnas Indonesia berhadapan dengan skuad Palestina dalam ajang FIFA Matchday Juni 2023. Di laga tersebut, anak asuh Shin Tae-yong itu ditahan imbang oleh sang tamu. Skor 0-0 menjadi penutup untuk laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Menariknya, di laga ini, dua pemain mendapatkan menit bermain pertamanya untuk Timnas Indonesia. Keduanya adalah Rafael Struick dan Ivar Jenner. Awalnya, Rafael Struick dan Ivar Jenner diproses untuk menjadi WNI untuk membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.

Sayangnya, even tersebut batal digelar di Indonesia. Meskipun demikian, keduanya tetap melanjutkan proses naturalisasi tersebut – hingga pada akhirnya, keduanya mendapatkan debut profesional pertamanya untuk Timnas Indonesia.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rafael Struick di laga malam tadi turun sejak menit pertama. Ia diduetkan dengan striker Persikabo 1973 Dimas Drajad. Penampilan pemain muda ADO Den Haag ini menyita perhatian banyak orang. Walaupun tak menciptakan gol, namun aksi serta visi bermain yang dimiliknya mendapatkan pujian dari banyak orang. Di laga ini, Rafael hanya dimainkan di babak pertama saja.

Pemain kedua yang mencatatkan debutnya adalah Ivar Jenner. Walaupun masuk pada menit ke-69 sehingga ia hanya bermain selama 20 menit saja, Ivar tetap mendapatkan pujian. Shin Tae-yong bahkan mengaku puas dengan performa kedua pemain mudanya tersebut.

Kata Shin, seharusnya skuad Garuda mencetak dua sampai tiga gol. Namun nyatanya, tak satupun gol bersarang ke gawang sang lawan. Akan tetapi, secara performa, pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu mengaku puas.

“Secara performa para pemain sangat baik untuk hari ini. Disayangkan saja soal skor, harusnya kami bisa cetak dua sampai tiga gol hari ini,” kata Shin Tae-yong pasca pertandingan tersebut.

Baca Juga:  Netizen Pertanyakan Keputusan Shin Tae-yong Kembali Mencadangkan Eliano Reijnders

“Perjalanan kami kami harus ke depan. Pasti kami akan berkembang dan maju terus ke depan,” ujarnya memungkasi.

Sementara itu, kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar justru kecewa. Sebab pemain Jeonnam Dragons itu sejak awal menargetkan timnya meraih kemenangan. Namun apa hendak dikata, hasil imbang 0-0 menjadi akhir dari pertandingan.

“Tentunya pertandingan malam ini tidak sesuai dengan yang kami inginkan. Sebab, kami di awal menargetkan tiga poin, memenangkan pertandingan, tetapi hasil imbang 0-0,” kata Asnawi di sesi konferensi pers.

Walaupun sedikit kecewa, namun Asnawi bersyukur gawang tim yang dibelanya tak dibobol oleh tim peringkat 93 dunia itu.

“Kami juga bersyukur karena target tidak kebobolan,” katanya memungkasi.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul STY Puji Performa Timnas Indonesia Meski Ditahan Imbang Palestina 0-0 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment