Timnas Indonesia

PSM Makassar Tolak Uji Coba dengan Timnas U-22

TOPIK BERITA : NOBARTV NEWSIndra SjafriPSM MakassarPSSIUji coba


NOBARTV NEWS – Juara Liga 1 musim 2022-2023 PSM Makassar menolak tawaran PSSI untuk melakukan uji coba dengan Timnas Indonesia U-22.

Sebagaimana diketahui, skuad Garuda Indonesia U-22 sudah memulai persiapannya untuk tampil di SEA Games 2023 sejak 1 Maret lalu. Di even tersebut, Timnas U-22 pimpinan Indra Sjafri bakal bersaing dengan empat kontestan lainnya di fase grup. Rizky Ridho dkk tergabung dalam grup A bersama Timnas Kamboja selaku tuan rumah. Adapula Timnas Myanmar, Timor Leste, hingga Filipina.

Sedangkan di grup B, dua tim terbaik Asia Tenggara saat ini yaitu Timnas Thailand dan Vietnam berada di sana. Selain keduanya, adapula Timnas Malaysia, Laos, dan Singapura.

Untuk SEA Games edisi kali ini, Timnas Indonesia dijadwalkan melakukan beberapa laga uji coba sebelum mentas di sana. Jikalau di edisi sebelumnya (2021) skuad Garuda melakukan pemusatan latihan dan uji coba di Korea Selatan, namun di edisi kali ini tidak.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Timnas U-22 pimpinan Indra Sjafri hanya melakukan pemusatan latihan di dalam negeri – serta mengundang tim luar negeri dan tim lokal untuk beruji coba. Sejauh ini, skuad Garuda sudah melakukan tiga laga uji coba. Uji coba pertama dilakukan dengan melawan tim asal Liga 1 yaitu Bhayangkara FC. Di laga melawan Bhayangkara, skuad Timnas Indonesia ditahan imbang dengan skor akhir 1-1.

Adapun di laga uji coba jilid pertama melawan Lebanon U-22, anak asuh Indra Sjafri itu dikalahkan dengan skor akhir 1-2. Namun beruntungnya, di uji coba jilid kedua yang dilakukan pada malam hari tadi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Timnas Indonesia sukses menuntaskan dendamnya. Kalah di jilid pertama, namun di jilid kedua semalam mereka berhasil mendulang kemenangan. Gol tunggal Beckham Putra membawa Timnas Indonesia menang atas sang lawan.

Dan sebetulnya, selain melawan Bhayangkara FC dan Timnas Lebanon U-22, Timnas Indonesia sebetulnya dijadwalkan untuk jumpa dengan kampiun Liga 1 musim ini PSM Makassar. Uji coba melawan PSM seyogianya akan digelar usai melawan Lebanon U-22.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Namun sayangnya, berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh sang pelatih Indra Sjafri, tim berjuluk Juku Eja itu menolak tawaran tersebut.

“Iya tidak papa, karena pasti PSM sangat padat sekali acaranya,” kata Indra Sjafri menanggapi batalnya laga melawan PSM Makassar.

Batal melawan PSM, Timnas Indonesia pun dijadwalkan akan melakukan internal game.

“Kita siapkan plan B, kita akan ganti dengan internal games,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Media Officer PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim mengiyakan jika pihaknya menolak tawaran PSSI tersebut.

“Iya benar kita sudah menerima suratnya. Tapi kita sudah balas dan menjawab tidak bisa untuk uji coba di tanggal18. Kita sudah balas, kita tidak bisa di tanggal begitu karena kan mepet sekali waktunya antara selesai main, kemudian konvoi kemudian main di tanggal 18,” kata Abdul Karim dalam keterangannya.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul PSM Makassar Tolak Uji Coba dengan Timnas U-22 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment