NOBARTV NEWS – Pekan ke-23 Ligue 2 Prancis akan segera di tutup dengan laga seru yang mempertemukan antara Metz versus Caen, laga kali ini bakal disuguhkan pada hari Selasa tanggal 14 Februari 2023.
Perlu di catat, Metz dan Caen bakal melangsungkan pertandingan berikut di stadion Saint Symphorien pada pukul 02:45 WIB dan kalian juga bisa menyaksikanya secara langsung di Nobartv live streaming.
Diketahui, Metz saat ini berada di peringkat 5 klasemen sementara Ligue 2 Prancis dengan mengantongi 36 poin dari 22 pertandingan. Sejauh ini Metz belum pernah merasakan kekalahan sekalipun di lima laga terakhirnya, hal tersebut membuat Metz memiliki harapan yang cukup besar untuk bisa masuk ke 4 besar Ligue 2 Prancis.
Sementara itu, Caen akhirnya bisa memenangkan pertandinganya di laga sebelumnya setelah di pekan ke-21 dan 20 mendapat hasil yang cukup buruk. Caen musim ini sudah mengumpulkan 32 poin dari 22 pertandingan dan perolehan poin tersebut menempatkan Caen di posisi 9 klasemen sementara Ligue 2 Prancis.
Sebelum akan menyaksikan laga antara Metz berhadapan dengan Caen di Nobartv live streaming, cek prediksi skor, line up, H2H, hingga statistik tim berikut ini terlebih dahulu.
Head To Head
Memperoleh dua kali kemenangan dan tiga imbang saat berjumpa Metz di lima pertemuan terakhir, Caen diketahui memiliki rekor pertandingan yang cukup baik terhadap Metz.
- 8 Agustus 2022 Caen v Metz: 1-0
- 21 April 2018 Metz v Caen: 1-1
- 7 Februari 2018 Metz v Caen: 2-2
- 26 Agustus 2017 Caen v Metz: 1-0
- 15 April 2017 Metz v Caen: 2-2
Statistik Lima Pertandingan Terakhir
FC Metz
Menuai hasil yang cukup bagus di lima laga terakhirnya, Metz tercatat berhasil meraih tiga kali kemenangan dan hanya mengalamu dua kali hasil seri.
- 7 Februari 2023 Amiens vs Metz: 0-2
- 1 Februari 2023 FC Metz vs Rodez: 1-1
- 29 Januari 2023 Valenciennes vs FC Metz: 1-1
- 14 Januari 2023 FC Metz vs Quevilly: 2-0
- 11 Januari 2023 Nimes vs FC Metz: 1-4
SM Caen
Hasil yang kurang baik diperoleh Caen di lima pertandingan terakhirnya, diketahui Caen hanya mampu menang dua kali, meraih imbang dua kali dan menderita kekalahan sekali.
- 4 Februari 2023 Caen vs Bastia: 3-1
- 1 Februari 2023 Annecy FC vs Caen: 2-0
- 29 Januari 2023 Caen vs Laval: 0-0
- 21 Januari 2023 Sochaux vs Caen: 1-2
- 11 Januari 2023 Caen vs Bordeaux: 2-2
Prediksi Line Up
FC Metz: A Oukidja, I Traore, F Cande, M Udol, K Kouao, D Jean J, H Maiga, C Sabaly, L Gueye, Y Maziz, G Mikautadze
Caen: A Mandrea, I Cisse, E Ntim, R Thomas, H Mbock, D Diani, A Abdi, H Vandermersch, S Essende, B Brahimi, A Mendy
Preview Pertandingan
Bakal mempunyai kepercayaan diri yang lebih besar dari lawanya karena bermain di kandang sendiri, FC Metz akan bertekad untuk mempermalukan Caen di kandang sendiri.
Metz juga cukup berambisi untuk bisa masuk kedalam empat besar klasemen sementara Ligue 2 Prancis, hal itu bisa dicapai oleh Metz jika ia mampu mengalahkan tim tamunya Caen.
Akan tetapi, Caen mempunyai rekor pertandingan yang cukup baik saat berjumpa dengan Metz. Dari lima pertemuan terakhir, Caen belum pernah merasakan kekalahan sekalipun atas Metz.
Prediksi Skor
Jika dilihat dari H2H dan skuad yang diturunkan pada laga nanti serta performa kedua tim musim ini di pergelaran Ligue 2 Prancis 2022-2023, tampaknya pertandingan tersebut bakal berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Metz.
Link Live Streaming Metz vs Caen
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga Ligue 2 Prancis Musim 2022-2023 dan ingin menyaksikan Metz kontra Caen, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut secara online melalui Nobartv link live streaming ini.
Prediksi skor 1-0 untuk kemenangan Metz
Prediksi skor 1-1
Prediksi imbang 1-1