Timnas Indonesia

Saddil Ramdani Beri Kode Bertahan di Sabah FC



NOBARTV NEWS – Saddil Ramdani kembali bersuara dengan masa depan karirnya. Ia masih berharap untuk melanjutkan karir di Eropa. Namun demikian, ia tak menampik jika akan kembali bermain di Liga Super Malaysia.

Sebagaimana diketahui, Saddil dkk baru saja memainkan sebuah pertandingan sepak bola di Malaysia. Mereka memainkan laga keduanya di Piala AFF 2022. Di laga tersebut, skuad Garuda menang telak 7-0 atas Brunei Darussalam.

Bagi Saddil, Malaysia bukanlah negara asing. Eks pemain Persela Lamongan itu sudah pernah mencicipi karir di sana. Bahkan, klub terakhir yang dibela Saddil adalah Sabah FC yang notabenenya merupakan salah satu kontestan Liga Super Malaysia. Di musim 2022-2023 kemarin, Saddil membawa Sabah bertengger di posisi ketiga klasemen akhir Liga Super Malaysia.

Nah, hadirnya Saddil di Malaysia kemarin membuat media setempat memanfaatkannya dengan melakukan wawancara kepada sang pemain. Salah satu media Malaysia, Harimau Malaya sempat mewawancarainya. Hasil wawancara itu kemudian diunggah di kanal youtube mereka dengan nama yang sama (Harimau Malaya).

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Dalam wawancara tersebut, Saddil mengaku jika ia kemungkinan besar masih tetap bermain untuk Sabah. Untuk diketahui, kontrak Saddil sempat terhenti pada akhir November kemarin. Jika ia memutuskan untuk tetap berada di klub berjuluk The Rhinos itu, maka Saddil dan Sabah akan melakukan kesepakatan baru.

“Bisa jadi saya tetap di Sabah FC karena pelatih dan manajemen klub juga sangat mendukung saya,” katanya.

Bagi Saddil, dukungan sang pelatih Ong Kim-swee dan juga rekan-rekannya di Sabah membuat dirinya berminat untuk melanjutkan karir di sana.

“Rekan-rekan pemain juga mendukung saya untuk tetap di Sabah FC. Jadi bisa saja saya tetap di Sabah FC,” tambahnya.

Meski demikian, Saddil tak menampik jika dirinya juga mendapat tawaran dari klub luar negeri. Namun untuk saat ini, ia lebih memilih fokus bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

“Tawaran dari luar negeri masih ada tapi sekarang ini saya fokus ke Piala AFF 2022 karena kami ada target dari manajemen.”

“Kalau Piala AFF 2022 sudah berakhir, baru saya akan pikirkan masa depan saya,” tutupnya kemudian.

Beberapa klub luar negeri dari Austria hingga Bosnia memang sempat disebut-sebut ingin mendatangkan Saddil. Hanya saja, sampai saat ini, belum ada titik terang terkait klub mana yang benar-benar akan mendatangkannya. Di satu sisi, Saddil sangat ingin hijrah ke Eropa. Namun di sisi lainnya, keluarga besarnya lebih berharap Saddil untuk tetap di Malaysia.

Ketertarikan beberapa klub luar negeri itu tak lepas dari perfroma gemilangnya musim lalu. Di musim tersebut (2022-2023), Saddil tampil sebanyak 17 kali di Liga Super Malaysia dengan sukses membuat 4 gol dan 6 assist. Sedangkan di Piala Malaysia, winger lincah Timnas Indonesia itu tampil dalam 3 pertandingan dan hanya mengemas 1 assist saja.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Saddil Ramdani Beri Kode Bertahan di Sabah FC yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment