NOBARTV NEWS – Induk sepak bola dunia FIFA akhirnya merestui perpindahan federasi sepak bola atas nama Sandy Walsh dari KNVB ke PSSI. Dengan demikian, sang pemain sudah sah dan diperbolehkan turun dalam ajang apapun bersama Timnas Indonesia.
Kepastian itu disampaikan PSSI melalui rilis resminya. Surat yang ditandatangani oleh Kepala Status Pemain FIFA Erika Montemor itu tertuang dalam surat resmi bernomor Ref FPSD-8308.
Hal ini menjadikan Sandy sudah bisa turun di ajang terdekat Timnas Indonesia yakni Piala AFF 2022. Sebagaimana diketahui, nama Sandy Walsh sudah didaftarkan oleh PSSI untuk ikut dalam ajang tersebut. Bahkan, ia sudah mulai mengikuti pemusatan latihan bersama rekannya yang lain di Bali sejak 29 November 2022 kemarin.
Ketua umum PSSI Mochamad Iriawan mengucapakan rasa syukurnya atas hal ini. Ia berharap tenaga Sandy Walsh mampu membawa Timnas Indonesia menjuarai even dua tahunan itu.
“Alhamdulillah dengan ini Sandy sudah bisa melakoni pertandingan bersama timnas Indonesia. Kami berharap dia dapat menambah kekuatan timnas di ajang Piala AFF 2022 dan Piala Asia mendatang,” terang orang nomor satu di PSSI itu.
Namun sayang, pemain naturalisasi lainnya yakni Jordi Amat belum mendapatkan surat resmi dari FIFA tersebut. Jadi, jika PSSI tidak mendapatkannya sampai dimulainya Piala AFF 2022, maka bek tengah Johor Darul Takzim itu tidak bisa membela Timnas Indonesia.
Berbeda dengan Sandy yang hijrah dari KNVB (Federasi Sepak Bola Belanda) ke PSSI, Jordi Amat dijadwalkan pindah dari RFEF (Federasi Sepak Bola Spanyol).
Meski belum mendapatkan surat perpindahan federasi Jordi Amat dari FIFA, namun Iriawan optimis pihaknya bisa mendapatkannya dalam waktu dekat ini.
“Untuk proses perpindahan Jordi tinggal menunggu waktu saja. Kami optimistis dalam waktu dekat FIFA akan memberikan keputusan terkait perpindahan federasi Jordi,” paparnya lagi.
PSSI bisa dikatakan gerak cepat mengirim berkas tersebut (perpindahan federasi) ke FIFA. Karena sebagaimana diketahui, Jordi dan Sandy sudah pernah membela tim junior negara sebelumnya. Jordi pernah tampil untuk Timnas Spanyol U-17 sedangkan Sandy bersama Belanda U-17.
Jika sedikit teledor, Timnas Indonesia terancam gagal dibela oleh keduanya karena mereka pernah tampil bersama tim nasional negara sebelumnya.
Akan tetapi, kita masih bisa optimis Timnas Indonesia sudah bisa dibela oleh Jordi Amat. Sebab Piala AFF 2022 sendiri akan dihelat sekitar 3 minggu lagi. Dalam kurun waktu tersebut, berkas tersebut sudah pasti selesai dan diterima oleh PSSI.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Alhamdulillah…..