Budi Sudarsono Tak Masalah dengan Banyaknya Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Yang Penting Ada Prestasinya!



NOBARTV NEWS – Mantan striker Timnas Indonesia Budi Sudarsono menanggapi komposisi skuad Timnas Indonesia yang mulai dihiasi oleh wajah-wajah pemain naturalisasi. Menurutnya, hal itu bukanlah sebuah masalah selama mereka memberikan prestasi untuk skuad Garuda.

Diketahui, saat ini, PSSI menargetkan tiga pemain naturalisasi untuk tampil di Piala Asia 2023. Tiga pemain tersebut adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama. Sejauh ini, Sandy Walsh dan Jordi Amat telah resmi menjadi WNI. Keduanya mendapatkan hak kewarganegaraan Indonesia setelah melalui proses yang tidak sebentar. Adapun Shayne Pattynama, bek Viking FK itu masih dalam proses naturalisasi yang belum selesai.

Di skuad Garuda muda, PSSI juga mengupayakan untuk mendatangkan enam pemain naturalisasi. Hanya saja, baru empat pemain yang sudah muncul ke permukaan. Mereka adalah Justin Hubner, Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Zico Soree. Justin dan Ivar bahkan sudah mengikuti serangkaian proses naturalisasi tahap awal seperti wawancara dengan Badan Intelejen Negara (BIN) dan tes fisik.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terkait banyaknya pemain naturalisasi itu, Budi Sudarsono selaku mantan pemain Timnas Indonesia tak mempermasalahkannya sama sekali. Budi lebih memilih untuk menaruh kepercayaan kepada semua pemain, baik itu lokal ataupun naturalisasi. Selama mereka dipercaya turun oleh pelatih, Budi akan selalu mendukungnya.

“Mudah mudahan. kita doakan sajalah, kami percaya mau siapa yang main,” ujar pemilik 46 caps bersama Timnas Indonesia itu.

“Tidak ada masalah buat saya (soal pemain naturalisasi), yang penting ada prestasinya. Kita berharap, dulu tidak pernah juara, mudah mudahan adanya naturalisasi bisa juara,” ujarnya menambahkan.

“Kalau menurut saya tetap konsentrasi karena setiap pertandingan berat. gitu aja. Yang penting step by step,” tutupnya.

Di Piala AFF 2022 ini, Timnas Indonesia tergabung di grup A bersama Timnas Kamboja, Filipina, Thailand, dan Brunei Darussalam. Menariknya, dari 28 pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC Timnas Indonesia, STY juga memanggil dua pemain yang telah melalui proses naturalisasi yakni Sandy dan Jordi.

Baca Juga:  PSSI Harap Ole Romeny Debut di Laga kontra Australia

Selain itu, STY juga mengikutsertakan seluruh pemain abroad Timnas Indonesia yang tersebar ke beberapa negara luar seperti Korea Selatan (Asnawi Mangkualam Bahar), Jepang (Pratama Arhan), Inggris (Elkan Baggott), Malaysia (Saddil Ramdani), dan Slovakia (Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri).

Sama seperti target yang ditetapkan di edisi sebelumnya (Piala AFF 2020), di edisi kali ini, skuad asuhan Shin Tae-yong juga dituntut untuk meraih gelar pertamanya. Semoga dengan kehadiran para pemain abroad ditambah dengan pemain lokal serta pemain naturalisasi ini membuat Garuda Indonesia sukses merengkuh gelar pertamanya.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Budi Sudarsono Tak Masalah dengan Banyaknya Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Yang Penting Ada Prestasinya! yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid