NOBARTV NEWS – Timnas Indonesia U-20 telan kekalahan menyakitkan di laga uji coba ke-delapannya selama berada di Eropa. Menghadapi tim kuat Prancis, gawang Garuda muda dibobol enam gol tanpa balas. Kekalahan tersebut menimbulkan banyak komentar. Dari pujian hingga cacian.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia baru saja tiba di Spanyol. Mereka baru tiba setelah beberapa minggu lamanya berada di Turki. Selama berada di Turki, mereka juga telah melakukan beberapa laga uji coba. Bahkan, skuad Garuda melakoni enam laga uji coba dan dua di antaranya melawan tim nasional.
Secara berturut-turut, Timnas Indonesia melawan Cakallikli Spor, lalu Timnas Turki U-20, setelah itu jumpa Timnas Moldova U-20 sebanyak dua kali. Marselino Ferdinan dkk juga sempat bertemu tim lokal Antalyaspor U-20 dan menentang tim asal Norwegia Baerum SK U-20. Di laga terakhirnya di Turki, Garuda muda mengakhiri laga uji coba melawan tim kasta tertinggi Liga Arab Saudi Al-Adalah FC.
Dan setibanya di Spanyol, dalam keadaan tenaga yang sudah lumayan terkuras, mereka dihadapkan dengan tim kuat Prancis. Diketahui, Timnas Prancis U-20 merupakan salah satu kontestan Piala Dunia U-20 yang akan dihelat di Indonesia di tahun depan. Laga melawan Prancis bisa jadi laga pemanasan sambil mengukur kemampuan Garuda muda setelah melalui beberapa uji coba sebelumnya.
Sayang, di laga uji coba perdananya di Spanyol, skuad Garuda muda tak berdaya. Timnas Prancis U-20 terlalu kuat bagi Timnas Indonesia meski sudah diperkuat oleh dua pemain keturunan Ivan Jenner dan Justin Hubner. Tak tanggung-tanggung, enam gol bersarang ke gawang skuad Garuda muda tanpa bisa dibalas dengan satu gol pun.
Kekalahan tersebut menjadi berita menyakitkan bagi suporter Timnas Indonesia. Pasalnya, beberapa bulan menjelang dihelatnya Piala Dunia U-20, Garuda Muda tumbang oleh tim yang besar kemungkinannya akan menjadi lawan mereka nanti. Timnas Indonesia dianggap belum layak untuk tampil di even tersebut dengan komposisi skuad yang dimiliknya saat ini.
Momen kekalahan Timnas Indonesia itu diunggah oleh salah satu fans page penyuka sepak bola Asia Tenggara bernama ASEAN FOOTBALL. Dalam unggahannya, ASEAN FOOTBALL membagikan momen pertandingan Timnas Indonesia melawan Prancis disertai dengan skor akhir.
Unggahan tersebut diserbu oleh netizen mancanegara. Seperti yang sudah diperkirakan, dalam kolom komentar, terdapat dua jenis netizen: pro dan kontra. Netizen pro menyebut kekalahan itu sebagai hal yang wajar karena lawan memang terlalu kuat. Sedangkan netizen kontra menyebutnya sebagai pertandingan yang memalukan.
“That’s the reality when you qualify to the world cup as a host (Itulah realitanya ketika anda lolos sebagai tuan rumah),” sindir netizen asal Malaysia Hairi Mohd.
“Even with naturalization player still lost 😂what a joke country 😂 this is how karma hit them when be too over proud Lol (Pemain naturalisasi pun masih kalah. Dasar negara lelu*on. Beginilah karma menghantam mereka ketika terlalu bangga),” tulis netizen lainnya.
Meski demikian, tak sedikit pula yang mendukung Timnas Indonesia meski di laga tersebut skuad Garuda muda menerima hasil yang sangat buruk.
“Very valuable experience for Indonesia U20. The players will know they need to buck up in order to compete with the big boys. (Pengalaman yang sangat berharga bagi Timnas Indonesia U-20. Para pemain akan tahu bahwa mereka perlu berjuang untuk bersaing dengan tim besar),” tulis netizen asal Singapura, JK Tan.
“Kalian telah meningkat pesat! salam dari Vietnam!🇻🇳🇻🇳🇮🇩,” bunyi kalimat dukungan dari netizen asal Vietnam, Luong Chuyen.
Sampai berita ini dimuat, jumlah komentar dalam unggahan ASEAN FOOTBALL itu telah berjumlah 1.176. Postingan tersebut juga telah mendapatkan 7 ribuan reaksi dari berbagai netizen.
Yaelah gini amat netizen 🥴
Hasil ujicoba dipermasalahin
Hasil ujicoba tidak penting
Ujicoba hanya ajang untuk membangun tim
Hasil ujicoba bukan tujuan
Ujicoba juga bertujuan untuk melihat kelemahan tim
Pelatih bisa melihat kelemahan tim agar segera bisa memperbaiki
Laga ujicoba akan memberi lebih banyak jam terbang kepada para pemain
Terutama saat menghadapi lawan-lawan kuat, timnas bisa belajar banyak
Tidak masalah jika kalah telak menghadapi tim kuat
Perancis tim kelas dunia
Mereka langganan lolos piala dunia
Uji coba ini koq bukan resmi
Liat aja di ajang resmi
Tim junior Perancis juga OP
Apalagi tim seniornya
Perancis juga lolos ke piala dunia U20 tahun depan
Lawan yg dihadapi timnas mungkin akan lebih kuat di piala dunia nanti
Kalo tim senior mah jan di tanya lagi
Juara bertahan Piala Dunia 🔥
Perancis timpang tahun ini
Gelandang mereka banyak yg cedera
Sebelumnya timnas akan bertarung di Piala Asia terlebih dulu
Piala Asia diagendakan maret tahun depan
Uzbekistan akan bertindak sebagai tuan rumah
Optimis Indonesia lolos semifinal
Buktikan Indonesia layak bermain di piala dunia
Bukannya udh lolos ya bang
Lolos piala dunia bukan hanya karena menjadi tuan rumah
Memang udah lolos
Gak heran SDM rendah