NOBARTV NEWS – Pertandingan seru tersaji di babak ketiga Carabao Cup antara tim EPL Brentford FC melawan tim Elkan Baggott Gillingham FC. Dalam laga tersebut, The Gills sukses mengalahkan Brentford selaku tim asal Liga Premier Inggris yang sebelumnya sempat menghajar Manchester United 4-0.
Laga ini bagaikan laga langit dan bumi. Pasalnya, Brentford selaku tim elit yang bermain di kasta tertinggi Liga Inggris menjamu tim kasta ke-empat atau League Two Gillingham FC.
Dalam laga ini, bek Timnas Indonesia Elkan Baggott diturunkan sejak menit pertama. Bahkan, Neil Harris memercayakan lini bertahan dijaga oleh Baggott sepanjang pertandingan.
Skuad Gillingham FC sempat dikejutkan lewat gol cepat Brentford. Akibat lini belakang yang gagal menghalau umpan lambung sang kiper, Ivan Toney sukses mencetak gol setelah mendapatkan sodoran dari rekannya. Gol ini merupakan salah satu kesalahan lini belakang yang dijaga oleh Baggott.
Untuk diketahui, Ivan Toney telah mencetak 8 gol dari 13 penampilannya di Liga Premier Inggris. Sedangkan di ajang EFL Cup atau Carabao Cup, gol ke gawang Gillingham FC merupakan gol keduanya.
Sepanjang babak pertama, Gillingham bahu membahu menjaga pertahanan sendiri. Skuad asuhan Neil Harris itu beberapa kali melakukan penyelamatan penting demi menghindari gol tambahan dari sang tuan rumah.
Berlanjut ke babak kedua, dewi fortuna akhirnya berpihak pada sang tamu. Pada menit ke-75, striker Gillingham FC Mikael Mandron mencetak gol penyeimbang sekaligus menjadi gol terakhir di laga tersebut. Alhasil, hasil pertandingan harus ditentukan hingga babak adu penalti.
Di babak adu penalti, Gillingham FC sukses mempecundangi Brentford di kandang sendiri. Skor 5-6 mengakhiri putaran ketiga Carabao Cup musim 2022-2023 antara Brentford FC Vs Gillingham FC. Hasil tersebut membawa The Gills lolos ke babak 16 besar Carabao Cup.
Menariknya, dari statistik pertandingan ini, bisa dibilang Gillingham sangat beruntung karena dari berbagai aspek mereka sangat kalah jauh. Pertama dari sisi pemain yang diturunkan. Pelatih Brentford Thomas Frank menurunkan banyak pemain bintang yang berlabel tim nasional. Seperti Ivan Toney yang baru saja mendapatkan panggilan memperkuat Timnas Denmark di Piala Dunia 2022. Selain itu ada Shaman Ghoddos yang juga merupakan pemain inti Timnas Iran. Selain keduanya ada pula Bryan Mbeumo yang juga merupakan skuad Timnas Kamerun. Adapun di sisi Gillingham FC, hanya Elkan Baggott seorang yang bermain untuk tim nasional.
Kedua, Brentford bermain sebagai tuan rumah sehingga ia mendapatkan dukungan berlebih dari suporternya.
Dan ketiga, secara statistik Brentford jauh lebih unggul namun sayang mereka sedang sangat tidak beruntung. Dalam laga tersebut, Brentford menguasai penguasaan bola hingga 81%. Mereka juga melakukan tembakan sebanyak 16 kali sedangkan tim tamu hanya 1 kali. Lewat corner kick, tuan rumah mendapatkan peluang tersebut sebanyak 14 kali.
Namun yang perlu diketahui, keunggulan-keunggulan tersebut tidak berarti karena pada kenyataannya mereka tumbang di markas sendiri dari tim yang jauh tak diungguli.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Elkan Baggot 🔥
Orang Indonesia pertama yg bermain di Piala FA
Orang Indonesia pertama yg bermain di Piala Liga
Orang Indonesia pertama yg menghadapi Tim EPL
Orang Indonesia pertama yg menang melawan tim EPL
Orang Indonesia pertama yg lolos ke 16 besar Piala Liga
Elkan bermain reguler di Gillingham
Elkan Baggot bahkan sudah menjadi pemain inti di klub kasta keempat Inggris itu 👍
Sosok bek tangguh yg punya postur tubuh tinggi
Elkan bagus di duel udara, hal yg jarang dimiliki Timnas Indonesia
Bisa nih Gillingham melangkah jauh di piala liga dan piala FA
Dua gol Elkan Baggot dicetak melalui sundulan
Pengalaman dan jam terbang yg tinggi diharapkan bisa memberikan dampak positif kepada Timnas Indonesia
Bek Timnas diisi Elkan Baggot, Optimis Indonesia juara AFF tahun ini
Semoga bisa terus konsisten Elkan, we always support you